Daerah

Warga Sambut Gembira, Subowo Pj Kakon Sukaraja Akan Rencanakan Bangun Irigasi

×

Warga Sambut Gembira, Subowo Pj Kakon Sukaraja Akan Rencanakan Bangun Irigasi

Sebarkan artikel ini

Tanggamus, LENSANUSANTARA.CO.ID – Subowo Pj Kepala Pekon yang baru dilantik beberapa minggu yang lalu mulai merencanakan membangun irigasi yang terletak diDusun Mojoroto Pekon Sukaraja kecamatan Semaka kabupaten Tanggamus,

Example 300x600

Hal itu direncanakan setelah Subowo (Pj Kepala Pekon)mendengar dan melihat langsung perjuangan masyarakat petani setempat setiap tahunnya mengalami krisis air untuk irigasi sawah,Dan hanya mengandalkan air tadah hujan,sebab irigasi sebelumnya yang dibuat dengan alat dan bahan seadanya oleh swadaya masarakat sudah tidak mampu maksimal disebabkan karena sudah banyak mengalami kerusakan dan tak mampu digunakan.

Rencana tersebut diungkapkan oleh Pj Kepala Pekon saat meninjau langsung lokasi irigasi yang akan dibangun.

Dilokasi peninjauan Subowa (Pj Kakon Sukaraja)mengatakan rencana yang paling utama adalah akan mengalokasikan sebagian dana Pekon yang sudah dibagi persentasinya oleh pemerintah sebesar 20% untuk bidang Pertanian ketahanan pangan dan hewani ia akan gunakan untuk pembangunan irigasi yang akan mengairi 77 H yang ada diDusun Mojoroto Pekon Sukaraja kecamatan Semaka.

Rencana tersebut didasari keluhan masarakat sesuai laporan dari ketua Rt bahwa ada jaringan irigasi yang sangat manual dan sangat sederhana,dibangun dengan alat dan bahan seadanya oleh masarakat mengunakan pelastik tambak kayu sengon dan bambu.

Dalam hal itu Subowo(Pj kakon)juga mengatakan,anggaran tahun2022 ini pihaknya rencananya akan menganggarkan dana untuk pembangunan irigasi gantung guna untuk mengairi perairan sawah kurang lebih 77H yang merupakan sumber hak dasar ekonomi dipekon sukaraja kususnya diDusun Mojoroto Pekon sukaraja.

Subowo juga menjelaskan mengenai rencana lokasi yang akan dibangun berada pada sungai Way Tebing dusun mojoroto,ia juga menjelaskan,semua rencana pembangunan pembuatan irigasi gantung tersebut merupakan permintaan atau harapan dari masarakat pekon sukaraja kususnya masarakat petani yang ada didusun Mojoroto pekon sukaraja,pasalnya ketika musim tanam tiba petani yang ada diPekon Sukaraja selalu memperbaiki irigasi gantung tersebut,selain dari pada itu,Subowo(Pj kakon) juga mengatakan jika anggaran 20% tersebut sisa ia akan gunakan dana sisa tersebut untuk membangun jalan pertanian yang menghubungkan Pekon Sukaraja menuju Pekon Kacapura.

“iya mas saya merencanakan akan menggunakan DD 20% bidang ketahanan pangan dan hewani untuk membangun irigasi gantung ini mas,saya kasian mas liat masarakat setiap mau tanam padi mesti harus perbaiki irigasi nya mas,dan kalo anggaran 20% ini sisa,sisanya akan saya alokasikan untuk pembangunan jalan pertanian yang menghubungkan Sukaraja ke kacapura mas.”jelasnya

Untuk itu Subowo berharap dengan kehadiran irigasi nantinya masyarakat petani yang tadinya hanya mengandalkan sawah tadah hujan yang bisa bersawah sekali dalam setahun, maka harapanya setelah dibangunya irigasi tersebut bisa bersawah hingga tiga kali dalam setahun,

Di tempat terpisah Waiman salah seorang petani dan sekaligus ketua P3A Pekon Sukaraja Kecamatan Semaka mengaku bersyukur atas rencana Subowa Pj Kepala Pekon Sukaraja yang merencanakan pembangunan irigasi yang ada diDusun Mojoroto Pekon Sukaraja.

” Kamis sangat bersyukur atas rencana itu, karena memang setiap tahunnya sawah kami setiap tahun sulit dijangkau air irigasi dan saya berharap agar rencana pak Pj ini mendapat dukungan dari berbagai pihak,agar pembangunan irigasi ini dapa terwujud dengan baik agar kami petani bisa sejahtera dari hasil pertanian sawah mas”.ungkapnya. (Sjk)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.