Daerah

Pilkades di Desa Lanji Kendal, Zarkasi Harus Bersaing dengan Istri

×

Pilkades di Desa Lanji Kendal, Zarkasi Harus Bersaing dengan Istri

Sebarkan artikel ini
Zarkasi Calon Kepala Desa Lanji dan dipastikan akan terpilih karena bersaing dengan Nur Aini istrinya. (Foto: Lensa Nusantara/ Teguh)

Kendal, LENSANUSANTARA.CO.ID – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kendal akan dilaksanakan tanggal 19 Oktober. Salah satu desa yang akan melaksanakan adalah Desa Lanji, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal.

Di desa ini calon yang ada adalah Zarkasi dan harus bersaing dengan Nur Aini yang merupakan istrinya. Dengan demikian bisa dipastikan Zarkasi bisa terpilih menjadi Kepala Desa Lanji periode enam tahun mendatang.

Example 300x600

Kepada media ini di rumahnya, Senin (17/10) lebih jauh dikatakan bahwa menjadi kepala desa atas dorongan dari masyarakat.

“Atas keinginan mereka akhirnya saya maju dan ternyata tidak ada calon lain,” kata Zarkasi.

Ditambahkannya, masyarakat Desa Lanji memang telah mengerti kiprahnya. Sehingga mereka menghendaki agar dirinya maju menjadi kepala desa.

Pengusaha perbengkelan ini telah banyak berkiprah dengan generasi muda maupun tokoh masyarakat dan kyai. Ia juga sukses melaksanakan turnamen bola volly antar desa, melaksanakan karnaval dan pembangunan Desa Lanji, pengajian dan seterusnya.

Dengan demikian kiprahnya tidak diragukan lagi. Pihaknya juga meminta kepada masyarakat agar kedepan bisa saling bekerja sama dalam memajukan Desa Lanji.

“Desa Lanji harus bisa bersaing dengan desa lain,” ujarnya.

Dikatakannya, mempersatukan seluruh elemen masyarakat perlu kita kedepankan. Di Desa Lanji mayoritas NU, seluruh Badan Otonom yang ada kita satukan, demikian pula elemen yang lain. Semuanya dibawah komando Pemerintahan Desa.

Dengan pemersatuan ini akan memudahkan kita dalam berkomunikasi. Bila ada masalah kita pecahkan bersama dengan musyawarah.

“Insyaallah kedepan Desa Lanji akan lebih baik lagi,” pungkasnya.
(Teguh).

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.