Berita

Kapolres Bersama Dandim 0826 Pamekasan Beri Dukungan Satgas TMMD Ke-115

×

Kapolres Bersama Dandim 0826 Pamekasan Beri Dukungan Satgas TMMD Ke-115

Sebarkan artikel ini
Foto : Dandim 0826 Pamekasan maupun Kapolres Pamekasan memberikan sejumlah bingkisan untuk personel Satgas TMMD sebagai bentuk perhatian dan dukungan moril

Pamekasan, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pamekasan AKBP Rogib Triyanto S.I.K bersama Komandan Distrik Militer (Dandim) 0826 Pamekasan Letkol Inf Ubaydillah mengunjungi Satgas TMMD yang ada di Desa Bujur Barat Kecamatan Batumarmar, Senin (24/10/2022).

Kedatangan Kapolres dan Dandim 0826 Pamekasan sebagai bentuk dukungan kepada prajurit yang lagi bekerja dilapangan.

Example 300x600

Dalam kesempatan tersebut Dandim 0826 Pamekasan maupun Kapolres Pamekasan memberikan sejumlah bingkisan untuk personel Satgas TMMD sebagai bentuk perhatian dan dukungan moril.

“Ini sedikit dari kita untuk dibagi dengan yang lain semoga dapat menambah semangat, terus bekerja mengabdi untuk masyarakat,” ucap AKBP Rogib Triyanto S.I.K.

Dandim 0826 Pamekasan Letkol Inf Ubaydillah mengatakan bahwa, kedatangannya bersama Kapolres untuk memberikan dukungan dan semangat kepada prajurit yang ada di lapangan.

“Kita datang bersama Kapolres Pamekasan untuk memberikan sedikit bingkisan sebagai penambah semangat bagi prajurit yang ada di lapangan,” ucap Letkol Inf Ubaydillah.

Sementara itu Pasiter Kodim 0826 Pamekasan Kapten Inf Tri Andoyo mengucapkan terimakasih kepada Dandim 0826 Pamekasan beserta Kapolres Pamekasan yang sudah memberikan dukungan baik moril maupun materil kepada anggota Satgas TMMD.

“Terimakasih kami ucapkan kepada Kopolres Pamekasan dan Komandan Kodim atas dukungan yang diberikan kepada kami semoga dapat menambah semangat dalam bekerja untuk pembangunan di Desa Bujur Barat,” ucapnya.

TMMD Ke-115 Kodim 0826 Pamekasan di Bujur Barat diharapkan dapat membawa perubahan bagi masyarakat baik dibidang pembangunan maupun ekonomi. (Rofiuddin)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.