Berita

Taruna STTD Asal Padang Sidempuan Silaturahmi dengan Wali Kota

46
×

Taruna STTD Asal Padang Sidempuan Silaturahmi dengan Wali Kota

Sebarkan artikel ini
Kota Padang Sidempuan
Wali Kota Irsan Efendi Nasution, SH. MM terima cinderamata dari Taruna STTD asal Padang Sidempuan dalam acara silaturahmi di Kantor Wali Kota, Selasa 03/01/2023 (Foto: Dok Prokopim Padang Sidempuan)

Padang Sidempuan, LENSANUSANTARA.CO.IDWali Kota Padang Sidempuan, Irsan Efendi Nasution menerima silaturahmi Taruna dan Taruni Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Bekasi Angkatan 2021 dan 2022, Selasa (03/01/2023) di Ruang Kerja Wali Kota.

BACA JUGA :
Kejuaraan Atletik Piala Walikota Padang Sidempuan 2022 Dibuka Irsan Ependi Nasution

Dalam sambutannya Wali Kota berpesan kepada taruna-taruni agar menjadi kebanggaan orang tua, berkomitmen menyelesaikan pendidikan, menjaga nama baik Kota Padang Sidempuan.

Example 300x600

“Jadi apabila Pimpinan STTD mendengar Taruna-Taruni berasal dari Padang Sidempuan merasa lega karena memiliki kompetensi dan memang layak diterima di STTD,” ucapnya.

BACA JUGA :
3 Kali Secara Berturut-turut, Pemko Padang Sidempuan Raih Opini WTP

Beliau menambahkan, Taruna-Taruni STTD asal Padang Sidempuan pada tahun 2021 sebanyak 3 orang, pada tahun 2022 sebanyak 5 orang.

“Artinya ada penambahan dari tahun sebelumnya, sehingga kita berharap ananda kami sekalian menjaga nama baik Padang Sidempuan agar pada tahun-tahun selanjutnya terus bertambah,” tuturnya.

BACA JUGA :
Wali Kota Padang Sidempuan Panen Perdana Bawang Merah di Sabungan Jae

Turut hadir Sekretaris Daerah, Kadis Perhubungan, Kadis Kominfo, Mewakili Kakan Kesbangpol. (A Hanafi Nst)

error: Content is protected !!