Padang Sidempuan, LENSANUSANTARA.CO.ID – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai NasDem Kota Padang Sidempuan gelar acara Halal bi Halal 1444 Hijriah beserta sejumlah organ relawan Anies Baswedan, di Sekretariatnya, Jl. Kenanga, Bakti PU, Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padang Sidempuan Selatan, Kota Padang Sidempuan, Kamis (04/05/2023).
Acara dihadiri pengurus DPD Partai NasDem Kota Padang Sidempuan, DPC Partai NasDem Kota Padang Sidempuan, Garda Pemuda Nasdem, Garnita NasDem, Dongan Anies, Mak-mak Anies, dan sejumlah undangan lainnya.
Mewakili Organ Relawan Anies, Ali Nurdin Sikumbang sampaikan rasa terimakasih terhadap Partai NasDem yang telah melaksanakan acara halal bi halal dengan melibatkan sejumlah organ Relawan Anies.
“Terimakasih tentunya kami ucapkan, sejumlah organ Relawan Anies dilibatkan di acara ini. Atas nama relawan, harapan saya rekan-rekan sekalian tetap solid terhadap Anies dan jangan lupa harus memenangkan partai NasDem juga,” ungkapnya.
Menurutnya, tanpa partai NasDem, Anies belum tentu dapat mengikuti kontestasi sebagai Bacapres. Jadi, bukan soal Anies saja yang diperjuangkan, namun dia juga menegaskan partai NasDem mesti di menangkan di hati rakyat.
“Berbicara soal Anies tidak lepas dari Partai NasDem, jika kita Anies, kita harus NasDem,” tandasnya dengan semangat.
H. Roby Agusman Harahap, S.H, Ketua DPD Partai NasDem Kota Padang Sidempuan dalam sambutannya, sampaikan rasa syukur dan terimakasih yang mendalam kepada Allah SWT. Menurutnya, momen saling bermaaf-maafan adalah perbuatan yang mulia.
“Karena masih dalam bulan syawal, tentunya ucapan Minal Aidin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Bathin saya haturkan terhadap seluruh sahabat yang hadir, mudah-mudahan keringanan langkahnya menjadi ladang ibadah dan harapan kita bersama apapun yang menjadi keinginan kita diijabah oleh Allah SWT,” ungkapnya.
Berbicara tentang Partai NasDem, pihaknya akui bahwa NasDem fokus untuk mengikuti Pileg 2024 mendatang. Dia juga konsentrasi untuk memenangkan Anies Rasyid Baswedan di Bumi Dalihan Natolu Padang Sidempuan.
“Segala sesuatu terkait hal pemenangan, baik Caleg Partai NasDem Kota Padang Sidempuan maupun Capres Anies Baswedan telah semakin matang. Harapannya, segala aspek dapat mendukung dan bekerja untuk memperjuangkannya. Saya yakin ekspektasi yang kita harapkan akan tercapai apabila mesin partai dan organ Relawan Anies bersatu,” papar Ketua DPD Partai NasDem Kota Padang Sidempuan.
Dia juga memberi pesan khusus terhadap caleg yang terdaftar di Partai NasDem. Kendati tahapan masih ditunda, menurutnya bukan menjadi penghalang untuk dari dini mempersiapkan diri.
“Caleg NasDem persiapkan diri, tahapan akan segera dimulai. Bangun strategi yang betul-betul mengena dan terasa di hati warga Padang Sidempuan,” tandasnya akhiri pidato politiknya.
Acara berjalan lancar dan penuh keakraban, harapan mereka momen itu menjadi modal dasar demi kesolidan untuk membawa perubahan lebih baik pada warga Padang Sidempuan kedepannya. (Andi Hakim Nasution)