Berita

Bersama Habib Haedar Assegaf di Banjarnegara, Ribuan Jamaah Hadiri Berta Bersholawat

×

Bersama Habib Haedar Assegaf di Banjarnegara, Ribuan Jamaah Hadiri Berta Bersholawat

Sebarkan artikel ini
Berta Bersholawat
Habib Haedar Assegaf, melantunkan Sholawat Nabi, didepan ribuan jamaah yang memadati lapangan Desa Berta, Rabu 30/8/2023. (Foto : Gunawan/Lensa Nusantara)

Banjarnegara, LENSANUSANTARA.CO.ID – Malam ini, Rabu (30/8/2023), lapangan Desa Berta, Kecamatan Susukan, Kabupaten Banjarnegara dipenuhi lautan manusia yang datang dari beberapa daerah dalam kegiatan “Berta Bersholawat” bersama Habib Haedar Assegaf dari Kabupaten Banyumas.

Kegiatan yang diadakan Pemdes setempat, dalam pengamatan lensanusantara.co.id, ribuan jamaah dari segala umur begitu antusias dan serempak melantunkan Sholawat Nabi dengan panduan dari Habib Haedar Assegaf secara langsung.

Example 300x600

Tidak hanya lantunan Sholawat, dalam ceramahnya Habib Haedar Assegaf juga memberikan pesan, masyarakat jangan sampai terjerumus dalam penyebaran hoax, fitnah, saling membenci cuma gara-gara beda pilihan dalam politik yang saat ini mulai gencar, apalagi hanya demi amplop yang dijanjikan.

“Mendekati politik, jangan sampai yang hadir disini, jangan sampai mau di bujuk untuk menyebar fitnah, membenci, menyebar hoax, apalagi demi uang Rp 50 ribu sampai Rp 100 ribu,” jelas Habis Haedar.

Tidak hanya memberikan wejangan politik, dalam Berta Bersholawat tersebut, Habib Haedar yang didampingi Kades, jajaran perangkat desa, tokoh agama, serta Kepolisian dan TNI tersebut juga mengajak agar, memuliakan orang tua dalam tauziahnya.

“Jika ingin doa dikabulkan Allah SWT, pesen saya muliakanlah orang tua kita, jangan sampai kita menyakiti hatinya, karena apapun yang kita lakukan, semua dari doa orang tua, jadi disaat doa kita kepada Allah belum dikabulkan, misalnya mempunyai keturunan,belum dapat pekerjaan, intropeksi diri kita, apakah selama ini kita mendapatkan Ridho orang tua atau belum, mari kita muliakan orang tua kita,” tambah Habib Haedar.

Tidak hanya memberikan tausiah dan pesan, pada kesempatan itu juga, Habib Haedar mengajak semua jamaah yang hadir, untuk bisa ikut berinfaq pembangunan Pondok Pesantrennya yang saat ini mulai berjalan pembangunannya dengan berlokasi di Kecamatan Patikraja Banyumas. (Gunawan)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.