Berita

Peringatan Maulid Nabi di SMPN 1 Curahdami Bondowoso, Serasa Temu Alumni dan Gerakan Balik

×

Peringatan Maulid Nabi di SMPN 1 Curahdami Bondowoso, Serasa Temu Alumni dan Gerakan Balik

Sebarkan artikel ini
Kepala SMPN 1 Curahdami
Suasana Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di SMPN 1 Curahdami, Bondowoso.

Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – Setiap kita memiliki masa lalu. Pastinya masa lalu telah mengajarkan banyak hal kepada kita. Seperti halnya masa-masa sekolah akan menjadi kenangan indah di masa depan.

Demikian kiranya yang dirasakan para wali murid SMPN 1 Curahdami saat menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Pada kegiatan yang diadakan Sabtu, (30/9/2023).

Example 300x600

Pada kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW itu, seluruh siswa dan orang tua/wali murid bersama-sama hadir di halaman depan SMPN 1 Curahdami. Acara dilaksanakan pada pukul 08.00 sampai pukul 11.00 WIB.

“Sebagai alumni yang sekarang menjadi orang tua siswa dan pungurus komite, saya sangat bahagia bisa terlibat dalam kegiatan maulid nabi Muhammad SAW ini,” ungkap Rofik selaku Sekretaris Komite dalam sambutannya.

Lebih lanjut Rofik menyampaikan bahwa ia bersama beberapa teman alumni, terutama yang sekarang sedang menjadi wali murid selalu akan siap dan akan terus mendukung kegiatan yang diadakan oleh sekolah.

“Saya akan selalu merasa sebagai siswa bagi SMPN 1 Curahdami. Saya dan teman-teman saat ini berupaya memberikan yang terbaik bagi siswa-siswa angkatan jauh di bawah kami yang sedang menjadi siswa aktif di sini,” ungkap Rofik yang merupakan wali murid kelas 9.

“Terima kasih kepada bapak/ibu semua dari paguyuban kelas dan pengurus komite sekolah yang telah berkontribusi aktif dalam kegiatah Maulid Nabi Muhammad SAW,” ucap Mohammad Hairul, S.Pd, M.Pd, Kepala SMPN 1 Curahdami.

“Apa yang dilakukan komite dan paguyuban, yang sekaligus alumni bisa disebut sebagai gerakan bayar balik. Yaitu sebagai upaya alumni untuk membalas jasa-jasa sekolah yang mendidik mereka di masa lalu,” jelas Hairul.

Selain keluarga besar SMPN 1 Curahdami, hadir juga dalam acara maulid para undangan dari Muspika Kecamatan Curahdami, tokoh masyarakat Desa Selolembu, beberapa kepala sekolah SD dan beberapa guru kelas 6 di SD sekitar SMPN 1 Curahdami.

Bertindak selaku penceramah adalah Ustadz Ahmad Basri Saiful Rahman, S.H.I, M.H.I yang merupakan Pembina PW Jamiyah Ruqyah Aswaja (JRA) Jawa Timur. Juga menjabat sebagai Ketua LTM (Lembaga Takmir Masjid) PCNU Bondowoso.

Selain acara inti berupa lantunan sholawat nabi dan ceramah agama, panggung acara maulid juga diisi dengan penampilan kreasi seni islami dari siswa-siswi SMPN 1 Curahdami.*

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.