Pendidikan

MGMP PAI SMP Negeri Kabupaten Bondowoso Terus Kawal TBTQ dan Moderasi Beragama

×

MGMP PAI SMP Negeri Kabupaten Bondowoso Terus Kawal TBTQ dan Moderasi Beragama

Sebarkan artikel ini
Ketua MGMP PAI
Pembina, Pengurus, dan Anggota MGMP PAI SMP Negeri Kabupaten Bondowoso saat pertemuan rutin awal tahun 2024.

Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – Mengawali tahun baru 2024, guru mata pelajaran PAI yang tergabung dalam MGMP PAI SMP Negeri Kabupaten Bondowoso mengadakan kegiatan pertemuan rutin MGMP pada Sabtu (6/1/2024).

Acara yang diadakan di SMPN 2 Bondowoso itu dihadiri hampir 40 guru. Hadir pada pertemuan tersebut adalah pembina MGMP, jajaran pengurus MGMP, dan anggota MGMP yang merupakan guru PAI di seluruh SMP Negeri Kabupaten Bondowoso.

Example 300x600

Dalam pembinaan yang disampaikan selaku pembina MGMP PAI, Mohammad Hairul, M.Pd mengingatkan tentang tugas tambahan yang melekat pada guru PAI. Utamanya dalam terus mengawal budaya sekolah terkait pembinaan iman dan takwa.

“Jika di sekolah ada pembudayaan ngaji bersama, sholawatan bersama, sholat dhuha dan dhuhur berjamaah, tadarus keliling, jumat amal, istighosah, dan lain sebagainya, maka guru PAI sudah sepatutnya menjadi motor penggerak budaya tersebut,” ungkap Hairul.

Lebih lanjut Hairul juga mengingatkan peran guru PAI untuk turut terlibat dalam peningkatan literasi-numerasi yang terintegrasi dalam pembelajaran PAI. Terlebih saat kembali menyusun perangkat pembelajaran untuk semester genap 2023/2024.

Agenda khusus yang spesifik dibahas dalam pertemuan MGMP tersebut meliputi tiga hal. Penyusunan perangkat pembelajaran semester genap, perancangan program dan materi menyambut datangnya bulan Ramadhan, serta finishing penerbitan Jurnal Ilmiah Al Isra.

“Di bulan Januari ini akan kita terbitkan edisi terbaru Jurnal Al Isra kebanggaan kita. Kontennnya berfokus pada hasil PTK (Penelitian Tindakan Kelas) dan Praktik Baik program TBTQ (Tuntas Baca Tulis al-Quran),” ungkap Istibsyaroh Mufiansyah, S.Ag selaku Ketua MGMP PAI.

Terkait persiapan menyambut bulan Ramadhan, Istibsyaroh lebih lanjut menyampaikan rencana MGMP untuk membuat jurnal kegiatah ramadhan bagi siswa sebagai instrumen untuk memantau aktivitas ibadah selama Ramadhan.

Materi tentang penguatan moderasi beragama juga menjadi muatan utama yang terus menjadi komitmen bersama GPAI Kabupaten Bondowoso melalui MGMP SMP Negeri untuk terus dikawal dan digalakkan di lingkungan sekolah masing-masing.(*)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.