Ngawi, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kapolda Jatim Irjen Imam Sugianto dalam kunjungan kerjanya ke Rest Area Tol Ngawi KM 575 A menyampaikan bahwa puncak arus mudik Idul Fitri 1445 Hijriah di Jawa Timur tidak ditemukan titik kemacetan.
Kapolda bersama Forpimda Jatim memantau arus lalu lintas jelang lebaran di Rest Area Tol KM 575 A Ngawi, pada Senin (8/4/2024).
Kelancaran arus mudik di Jatim dari data yang masuk pada tanggal 6 April 2024 atau H-4 lebaran jadi puncak arus mudik. Yakni pada tanggal tersebut kendaraan pemudik di Jatim mencapai 29.520 unit.
“Puncak arus mudik tanggal 6 ada 29.520 unit baik darat laut dan udara. Tanggal 7 ada 915 unit. Di Jatim tidak ada simbol-simbol kemacetan. Ini data hingga tanggal 7 kemarin (H-3) puncak arus mudik di Jatim,” kata Imam.
Disampaikan oleh Imam, jumlah kendaraan pemudik yang keluar Jawa Timur telah mencapai 50.045 unit. Untuk kendaraan yang masuk Jatim hanya lewat Tol Ngawi hanya 22.522 kendaraan.
“Untuk kendaraan yang masuk Jatim sudah ada 22.522 unit hingga hari ini sedangkan yang keluar Jatim 50.054 unit kendaraan. Tidak ada kemacetan,” tambah Imam.
Selain itu, sebanyak 286.497 kendaraan pemudik telah keluar masuk pelabuhan Ketapang Banyuwangi juga tidak ada kemacetan.
“Alhamdulilah meski kita lihat di berita ada kemacetan di luar Jatim wilayah kita tidak ada kemacetan. Untuk di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi kendaraan yang masuk mencapai 195. 813, yang keluar dari Pelabuhan Ketapang ada 90.684 unit kendaraan,” ungkap Imam.
Imam menambahkan pihaknya juga telah memerintahkan semua Polres jajaran yang ada di Jatim untuk mengawasi pasar tumpah.
“Pasar tumpah sudah kita waspadai,” tandas Imam.
Meski demikian, Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono tetap memberikan imbauan kepada masyarakat dan para pemudik untuk selalu berhati-hati dan waspada dalam berkendara di jalan raya juga di tempat keramaian.
“Kami imbau untuk para pemudik agar selalu berhati-hati dalam berkendaraan. Bila capek segera istirahat di pos-pos yang telah disediakan oleh Polres Ngawi. Kami doakan semoga selamat sampai tujuan dan selamat merayakan Idul Fitri 1445 H. Waspadai juga di tempat keramaian,” tutup Argo sapaan akrab Kapolres Ngawi. (Taufan Rahsobudi)