Kuansing, LENSANUSANTARA.CO.ID – Memasuki hari keempat pacu jalur di Tepian Nerosa Telukkuantan, Sabtu besok, 24 Agustus 2024, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) dan Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) sama-sama punya jalur andalan.
Jumlah jalur yang berlaga pada hari keempat besok, sebanyak 57 jalur. Dari Kuansing jalur yang tersisa sebanyak 44 jalur, Kabupaten Inhu 13 jalur.
Adapun 13 jalur dari Indragiri Hulu yang melaju pada hari keempat Tepian Narosa Telukkuantan 2024, yakni Tuah Kalajengking Muda Indragiri, Batu Hijau Tuah Negeri 2024, Tuah Ratu Panglimo Nago, Putra Sulung Indragiri, Tuah Keramat Sialang Soko.
Selanjutnya, Panglimo Rimbo Piako, Untung Bertuah, Olang Buas, Buaye Kuning Dubalang Hitam, 3 Putri Keramat Dubalang Hitam, Tuah Keramat Bukit Embun, Mahkota Ghajo Bujang Danau Pauh, Meriam Keramat Ghaje Bujang. Hampir semua jalur dari Inhu yang masuk pada hari keempat ini, merupakan jalur andalan Inhu.
Sementara itu jalur dari tuan rumah Kuansing sebanyak 44 jalur. Sebagian besar jalur tersebut merupakan andalan bagi Kuansing, yaitu Tuah Alam Kaswira Nondry dari Silakak Kecamatan Cerenti, Rajo Bujang dari Desa Padang Tanggung, Pangean, Toduang Biso Rimbo Piako dari Desa Peboun Hilir, Kecamatan Kuantan Mudik.
Selendang Putie Bukik Keramat dari Teluk Beringin, Kecamatan Gunung Toar, Limbago Sati dari Kopah serta Juragan Kuantan dari Desa Seberang Gunung
Kemudian, Endang Rumus dari Desa Banjar Guntung, Kecamatan Kuantan Mudik, Singa Ngarai dari Desa Kalimanting, Kecamatan Benai, Siposan Rimbo dari Desa Pauh Angit, Pangean, Palimo Olang Putie dari Desa Sungai Alah, Kecamatan Hulu Kuantan.
Sedangkan yang menjadi harapan besar Kuansing untuk meraih gelar juara ada pada jalur Langkah Siluman Bayo Danou dari Desa Setorajo Kari, Kecamatan Kuantan Tengah dan Putri Anggun Sibiran Tulang, dari Desa Banjar Padang, Kecamatan Kuantan Mudik. (Suhendi)