Daerah

PKD Kabupaten Jember Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama, Harapkan Kades Guyub dan Rukun

×

PKD Kabupaten Jember Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama, Harapkan Kades Guyub dan Rukun

Sebarkan artikel ini
Pembina PKD Jatim Gus Yusuf (tengah) kemeja warna pink, Rabu, 18/9/2024. (Foto: Badri/Lensa Nusantara)

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Paguyuban Kepala Desa (PKD) Kabupaten Jember, Jawa Timur menghelat acara dengan tema “Satu Komando Bersama Sampai Akhir” kegiatan tersebut bertajuk silaturrahmi dan doa bersama di Hotel Fortuna Grande, Rabu (18/9/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Pembina PKD Provinsi Jatim, Koordinator PKD Provinsi Jatim dan Kepala Desa se Kabupaten Jember serta Perwakiln Kepala Desa Kabupaten Banyuwangi.

Example 300x600

Pembina PKD Jawa Timur, Gus Yusuf menginginkan kompak, guyub, tidak ada AKD dan APDESI, Kepala Desa harus rukun. Pembentukan PKD Jatim untuk mempersatukan Kades meskipun berbeda pilihan.

“Anggota PKD se-Provinsi Jatim sekitar 6.000 lebih Kepala Desa, kita akan keliling biar teman-teman Kades selalu kompak tidak ada saling menjelakan satu sama lain,” katanya.

Sementara itu, Koordinator PKD Provinsi Jatim Sujiano berharap dengan adanya PKD, seluruh Kepala Desa di Provinsi Jatim bisa bersatu, guyub rukun akan tetapi tunjukkan kesolidan untuk kepentingan Desa.

“Pertemuan hari ini terkait silaturahmi dan do’a bersama ingin menyatukan AKD dan APDESI rekonsoliasi muncul di kabupaten jember. Karena dia merasa mempunyai aliansi titik point adalah kepala desa bukan aliansinya, kita tidak ada yang tinggi dan rendah. Kita setara,” tegasnya.

“Maka jangan sampai kesetaraan muncul dari ego individu menjadi sektoral, karena sebuah aliansi maka saya tegaskan tidak boleh melakukan hal itu. Stempel dan pangkatnya sama,” imbuhnya.

“Ini momen baik, dimana mas Kamil dan Nur Kholis bisa menyatukan diri dengan Kepala Desa yang lain, melalui dewan pembina. Pihaknya tidak mau kades pecah-pecah, tidak ada manfaatnya dan hasil positif perbedaan jangan sampai ada perpecahan,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Nur Kholis Ketua AKD menanggapi adanya PKD tersebut. Ia juga mengacungi jempol karena selama ini ada beberapa kabupaten asosiasi kepala desa banyak seperti PAPDESI, APDESI, AKSI, KIB dan AKD.

“PKD Kabupaten Jember pemersatu tujuan, mengangkat harkat dan martabat masing- masing kepala desa bisa disatukan kembali. Sekarang tidak ada pecah belah,” terang Kholis. (Dri)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.