Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – IAI At-Taqwa Bondowoso menggelar peringatan maulid Nabi Muhammad SAW. Sebagaimana peringatan maulid Nabi di tahun sebelumnya merupakan program kerja UPT Keagamaan dan bahasa Dr H. Khoirul Ulum, M.S.I Selaku Ketua Panitia menyatakan “acara Maulid Nabi Mumahmad SAW. kali ini kembali dimeriahkan dengan adanya Ancak Fest yang diikuti oleh seluruh kelas, jumlah total ancak pada kegiatan Ancak Fest kali ini berjumlah 22 ancak dengan berbagai variasi mulai dari buah, sayur, snack dll”. Jum’at, 27 September 2024
Kegiatan ini dimulai pada pukul 13.00 yang didahului dari wudhu, dan pembacaan diba’. Pukul 14.30 seluruh civitas akademika dan mahasiswa menggelar solat ashar berjamaah di gedung AIC, kewajiban menunaikan solat serta mempertahankan kultur jamaah di kampus santri ini.
Kemudian dilanjutkan dengan acara inti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Dalam hal ini, Bapak Dr. Suheri, selaku rektor IAI At-Taqwa Bondowoso menyampaikan sambutan yang didalamnya juga terdapat ucapan terimakasih kepada seluruh kelas, yang telah mensukseskan kegiatan Ancak Fest ke-3 IAI At-Taqwa Bondowoso,
” Adanya kegiatan ini adalah ekspresi wujud mahabbah kita kepada Baginda Muhammad SAW. Tentu harapannya dari yang kita lakukan adalah mabhunga Rosulullah SAW ” dalam sambutannya.
Kegiatan Ancak Fest ini adalah bagian dari Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW IAI At-Taqwa Bondowoso, yang telah menginjak tahun ke-3 digelar dan dilaksanakan IAI At-Taqwa Bondowoso. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh mahasiswa per-kelas baik program sarjana (S1) maupun pascasarjan (S2) dengan total jumlah 22 ancak yang ikut memeriahkan Ancak Fest tahun 1446H ini.
Disamping itu beliau juga menyampaikan “Adanya Ancak Fest dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini adalah untuk menjaga budaya yang kita miliki serta sebagai ungkapan rasa syukur dan cinta kepada Baginda Nabi Muhammad Saw” Tuturnya.
Kemudian sambutan yang kedua disampaikan oleh ketua yayasan At-Taqwa Drs. KH. Imam Barmawi Burhan, “Adanya peringatan maulid Nabi Muhammad SAW ini merupakan suatu wujud setiap ummat dalam mengekspresikan mahabbahnya, cintanya dan rindunya kepada Nabi Muhammad SAW. Kelihatannya seperti biasa, tapi ini yang nanti mengantarkan kita diparingi kemudahan dan keberkahan” dawuhnya.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan sholawat qiyam yg di pandu oleh UKM Habsi IAI At-Taqwa Bondowoso. Seluruh civitas akademika dan mahasiswa dengan hikmat dan penuh mahabbah mengumandangkan sholawat Nabi, ini merupakan puncak kerinduan dan cinta yang mendalam kepada Nabinya.
Kegiatan berjalan dengan Lancar dan khidmat serta penuh mahabbah, kemudian pada pukul 16.45 ditutup dengan do’a yang di pimpin oleh KH. Kholil Syafi’ie.