Madiun, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kereta Api (KA) Kahuripan terus menjadi pilihan utama masyarakat di wilayah Daop 7 Madiun untuk perjalanan menuju Bandung. Selama periode Januari hingga Oktober 2024, PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun mencatat telah melayani total 1.520.059 pelanggan kereta api jarak jauh, terdiri dari 787.185 pelanggan naik dan 732.874 pelanggan turun.
Manager Humas Daop 7 Madiun, Kuswardojo, menyampaikan bahwa KA Kahuripan, yang melayani rute Stasiun Blitar ke Stasiun Kiaracondong Bandung (PP), menjadi moda transportasi favorit. Hal ini terbukti dari peningkatan jumlah penumpang sebesar 15% pada periode Januari hingga September 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
“Pada 2024, KA Kahuripan melayani 192.516 pelanggan, naik signifikan dari 166.896 penumpang pada 2023,” ungkapnya.
Kuswardojo menjelaskan bahwa lonjakan ini didukung oleh inovasi dan peningkatan layanan yang konsisten. “Ketepatan waktu, kenyamanan, dan keamanan adalah prioritas kami, sehingga masyarakat semakin mempercayakan perjalanan mereka kepada kereta api,” ujarnya.
Kemudahan akses pembelian tiket juga menjadi faktor pendorong. Tiket KA Kahuripan dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, situs resmi kai.id, serta mitra penjualan tiket lainnya. Ia juga mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan dengan matang, termasuk memilih rute, tempat duduk, dan jadwal keberangkatan.
Dengan tren peningkatan jumlah penumpang, PT KAI Daop 7 Madiun berkomitmen menjaga kualitas layanan. “Kami akan terus memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan, terutama menjelang masa liburan Natal dan Tahun Baru,” tambah Kuswardojo.
Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi layanan pelanggan melalui Contact Center KAI di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.
KA Kahuripan, perjalanan aman dan nyaman menuju Bandung, kini semakin diminati.