Berita

Cegah Gizi Buruk, Lansia dan Balita Masyarakat Desa Balohao Nias Selatan Dapat Susu dan Telur Gratis

1735
×

Cegah Gizi Buruk, Lansia dan Balita Masyarakat Desa Balohao Nias Selatan Dapat Susu dan Telur Gratis

Sebarkan artikel ini
Pembagian Susu kepada para warga ini dilakukan di Balai Desa Balohao, Kecamatan Aramo, Kabupaten Nias Selatan yang dihadiri oleh Kepala Desa Balohao, Sekretaris Desa, BPD, KADUS, Linmas Desa, Kader Posyandu, Petugas Kesehatan dan para Perangkat Desa setempat, pada minggu (11/01/2026) sore.

Nias Selatan, LENSANUSANTARA.CO.ID
Pembagian Susu kepada para warga ini dilakukan di Balai Desa Balohao, Kecamatan Aramo, Kabupaten Nias Selatan yang dihadiri oleh Kepala Desa Balohao, Sekretaris Desa, BPD, KADUS, Linmas Desa, Kader Posyandu, Petugas Kesehatan dan para Perangkat Desa setempat, pada minggu (11/01/2026) sore.

BACA JUGA :
Upacara Memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025 Dengan Thema "Kobarkan Semangat Melanjutkan Perjuangan"

Dikatakan Kepala Desa Balohao, Fa’ele Buulo, ada 20 orang Lansia dan 23 Balita yang menerima Bantuan Susu, yang dananya bersumber dari Dana Desa Balohao Tahun Anggaran 2025.

Example 300x600

“Total 43 orang penerima bantuan Susu dan Telur dari Desa, adapun jenis Susu yang kita bagikan ialah 1 Kotak Susu SGM, dan Susu berkalsium tinggi untuk para Lansia dan 10 biji Telur , untuk setiap penerima bantuan.” Ujar Kades Balohao kepada Lensanusantara.Co.Id minggu 11/01.

BACA JUGA :
Kepala Desa Balohao: Ucapkan Selamat Natal 2025, Mari Sambut Tahun Baru 2026 Dengan Penuh Damai dan Sukacita

Kades berharap melalui bantuan gizi ini para Balita yang ada di Desa Balohao tidak terdampak Stunting atau Gizi Buruk, begitu pun juga Susu dan telur yang dibagikan kepada Para Lansia bisa bermanfaat bagi Imunitas tubuh  dan kesehatan pun terjaga dengan baik.

BACA JUGA :
Kepala Desa Maluo Ajak Warga Rawat Toleransi, Sampaikan Ucapan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

“Bantuan tersebut kita anggarkan untuk selama 12 bulan pada tahun anggaran 2025.” Tutup Kades Balohao.

Penulis: Tohunafao/Balasius