Berita

Bupati Eka Putra Perjuangkan Program TKMP dan Padat Karya Kemenaker RI untuk Korban Bencana Tanah Datar

1610
×

Bupati Eka Putra Perjuangkan Program TKMP dan Padat Karya Kemenaker RI untuk Korban Bencana Tanah Datar

Sebarkan artikel ini
Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM menyambangi Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemenaker RI), Senin (12/1/2026).

Jakarta, LENSANUSANTARA.CO.ID — Guna memperjuangkan pemulihan ekonomi masyarakat pascabencana alam hidrometeorologi di Kabupaten Tanah Datar, Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM menyambangi Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Kemenaker RI), Senin (12/1/2026).


Kedatangan Bupati Eka Putra disambut langsung oleh Wakil Menteri Ketenagakerjaan RI Afriansyah Noor Dt. Rajo Basa di Gedung Kemenaker RI, Setiabudi, Jakarta Selatan. Dalam pertemuan tersebut, Bupati Eka Putra secara langsung menyerahkan proposal bantuan Program Tenaga Kerja Mandiri Pemula (TKMP) serta Program Padat Karya Tunai Infrastruktur untuk wilayah terdampak bencana di Tanah Datar.

Example 300x600


Usai pertemuan, Bupati Eka Putra menjelaskan bahwa pengajuan proposal tersebut dilatarbelakangi oleh dampak bencana alam hidrometeorologi yang terjadi beberapa waktu lalu. Bencana tersebut tidak hanya menyebabkan kerusakan infrastruktur, tetapi juga berdampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat.

BACA JUGA :
Pemkab Tanah Datar Siapkan Lahan 2 Hektare untuk Relokasi Terpadu Korban Bencana Hidrometeorologi


“Pasca bencana, selain fokus pada pemulihan infrastruktur dan pembangunan hunian sementara yang masih terus berjalan, kami juga memprioritaskan pemulihan ekonomi masyarakat. Salah satunya melalui program Tenaga Kerja Mandiri Pemula bagi warga terdampak banjir bandang,” ujar Bupati Eka Putra.

BACA JUGA :
Bupati Tanah Datar Sampaikan Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi Terhadap Ranperda APBD 2026


Untuk tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Tanah Datar mengusulkan enam nagari di tiga kecamatan sebagai lokasi prioritas penerima program, yakni Nagari Singgalang, Nagari Tambangan, Nagari Batipuah Baruah, Nagari Sumpur, Nagari Padang Laweh Malalo, dan Nagari Guguak Malalo.


Selain TKMP, Pemerintah Daerah juga mengusulkan Program Padat Karya Tunai Infrastruktur berupa pembangunan rabat beton jalan usaha tani dan pembuatan saluran irigasi sawah, baik di wilayah terdampak bencana maupun wilayah lainnya. Tak hanya itu, turut diusulkan pembangunan gedung workshop serta penyediaan peralatan pelatihan kerja Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas kejuruan multimedia.

BACA JUGA :
Bupati Tanah Datar Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 27 Desember 2025


Bupati Eka Putra menambahkan, pengajuan proposal ini juga merupakan tindak lanjut dari arahan Wakil Menteri Ketenagakerjaan RI saat mengunjungi korban banjir bandang di Nagari Guguak Malalo beberapa waktu lalu.


“Pak Wamen saat itu menyampaikan komitmen untuk membantu masyarakat terdampak bencana melalui berbagai program Kemenaker RI, dengan tujuan membangkitkan kembali ekonomi masyarakat pascabencana. Hari ini kami tindak lanjuti dengan mengusulkan program-program yang memungkinkan untuk dilaksanakan di Tanah Datar,” pungkasnya.(Rels/Suherman)