Kotawaringin Barat, LENSANUSANTARA.CO.ID – Perumda Air Minum Tirta Arut Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih predikat Bintang 5 (Star V) dalam ajang bergengsi Top BUMD Awards 2025.
Ini merupakan kali keempat Perumda Air Minum Tirta Arut menerima penghargaan tertinggi dalam ajang tersebut, membuktikan konsistensinya dalam kinerja bisnis, layanan, dan kontribusi terhadap pembangunan daerah.
Acara puncak Top BUMD Awards 2025 yang berlangsung di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta, Senin, (28/4/2025) mengusung tema “Tata Kelola dan Digitalisasi dalam Membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD”.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Majalah Top Business bekerja sama dengan berbagai lembaga dan institusi terkemuka, termasuk Institut Otonomi Daerah (i-OTDA), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Universitas Padjadjaran, Universitas Diponegoro, serta sejumlah konsultan bisnis nasional.
Melalui proses penilaian yang ketat, objektif, dan independen, Perumda Air Minum Tirta Arut berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus, yakni:
Top Pembina BUMD 2025 yang diterima oleh Bupati Kotawaringin Barat, Hj. Nurhidayah, S.H., M.H,
Top BUMD Awards Bintang 5 (Star V),
Top CEO BUMD 2025 yang diterima oleh Direktur Perumda Air Minum Tirta Arut, Sapriansyah, S.Sos.
Dalam sambutannya, Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, menyampaikan apresiasi terhadap peran penting BUMD dalam pembangunan nasional.
“TOP BUMD Awards 2025 ini digelar untuk mendukung percepatan peningkatan kinerja BUMD dan pembangunan ekonomi kreatif daerah. Diharapkan BUMD dapat terus berprestasi dan menjadi motor penggerak perekonomian nasional,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Kotawaringin Barat, Hj. Nurhidayah, S.H., M.H, menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan yang diraih.
“Kami berterima kasih atas dukungan seluruh masyarakat Kotawaringin Barat. Raihan Predikat Bintang 5 yang keempat kalinya ini menjadi motivasi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat,” tuturnya.
Acara ditutup dengan prosesi penyerahan piala dan piagam penghargaan, serta sesi foto bersama yang diikuti oleh Bupati Kotawaringin Barat, Badan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Arut (Drs. T. Ali Syahbana, M.Si), Ketua Sekretariat Dewan Pengawas (M. Hasan Basrie, S.T., M.T), dan Direktur Utama (Sapriansyah, S.Sos).(Firman Muliadi).