Denpasar, LENSANUNTARA.CO.ID
Pada hari Kamis 19 Agustus 2021 pukul 11.30 Wita bertempat di Ruang Serbaguna lantai 3 Gedung Pesat Gatra Polresta Denpasar telah berlangsung giat Pelatihan Tracing Oleh Tim Korbinmas Baharkam Polri Kepada Para Kapolsek dan Bhabinkamtibmas seWilayah Polresta Denpasar.
Adapun Tim Korbinmas Baharkam Polri diantaranya Ketua team Korbinmas Baharkam Polri KBP Indra, S.I.K, M.Si dan rombongan yang didampingi oleh Dir Binmas Polda Bali KBP Drs. Arum Priyono
dan diterima oleh Kapolresta Denpasar KBP Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K, M.H.
Dalam kesempatan tersebut Kapolresta Denpasar dalam sambutannya mengatakan kegiatan pelatihan tracing oleh team Korbinmas Baharkam Polri kepada para Kapolsek dan Babinkamtibmas yang dilaksanakan di Polresta Denpasar merupakan langkah maju dan merupakan terobosan pimpinan polri untuk memberikan ketrampilan sebagai tracer agar jangan ada keraguan dalam melaksanakan tugas dilapangan.
Lebih lanjut dikatakan pada kesempatan yang baik ini kami Polresta Denpasar selaku tuan rumah menyampaikan selamat datang kepada team Korbinmas Baharkam Polri di Polresta Denpasar dan perlu kami informasikan bahwa sampai dengan saat ini situasi Kamtibmas diwilayah Hukum Polresta Denpasar dalam situasi aman dan kondusif.
Polresta Denpasar terdiri dari 8 Polsek (6 polsek diwilayah kota Denpasar dan 2 polsek diwilayah Kabupaten Badung) memiliki 56 Babinkamtibmas yang secara aktif dan terus menerus melaksanakan kegiatan di Posko PPKM desa dan kelurahan guna menekan penyebaran Covid 19.
Perkembangan angka terpapar Covid 19 diwilayah hukum Polresta Denpasar telah mengalami penurunan yang cukup signifikan dari data minggu I bulan Agustus 2021 sebanyak 3494 kasus dan pada minggu II menjadi 3281 kasus mengalami penurunan 213 kasus (6,09%) kemudian pada minggu III bulan Agustus 2021 s/d tanggal 18 Agustus 2021 sebanyak 962 kasus mengalami penurunan sebanyak 2319 kasus(70,6%).
Angka penurunan yang cukup signifikan terjadi karena semakin meningkatnya kegiatan tracing yang dilaksanakan oleh para Babinkamtibmas bersama Bintara remaja dan didukung oleh instansi terkait dan sesuai kebijakan pemerintah.
Peningkatan jumlah warga yang bergeser dari Isoman ke Isoter sangat berpengaruh terhadap menurunnya angka kasus Covid 19 khususnya di wilayah Denpasar walaupun sudah ada peningkatan angka Tracing namun kemampuan Tracing terutama aplikasi masih menjadi kendala bagi kami.
Kami berterima kasih dan sangat menyambut baik pelatihan tracing oleh Team Korbinmas Baharkam Polri kepada para Kapolsek dan para Babinkamtibmas untuk meningkatkan kemampuan tracing di PPKM desa dan kelurahan sehingga dapat mengendalikan dan menekan penyebaran Covid 19 semaksimal mungkin diwilayah Polresta Denpasar, ucapnya (Red)