BeritaDaerah

Haboh..!! Telah Ditemukan Empat Karung Ganja di Pinggir Jalan Lintas Sumatera

7
×

Haboh..!! Telah Ditemukan Empat Karung Ganja di Pinggir Jalan Lintas Sumatera

Sebarkan artikel ini

Merangin, LENSANUSANTARA.CO.ID – Geger, Selasa (16/11/2021) Pukul 10.00 Wib ditemukan Narkotika Sejenis Ganja Sebanyak Empat Karung dipinggir Jalan Lintas Sumatera, tepatnya Desa Mentawak Kec. Nalo Tantan Kab. Merangin.

Example 300x600

Awalnya, Empat karung berisi ganja tersebut ditemukan oleh warga setempat. Karena tidak berani membuka isi karung tersebut, akhirnya warga melaporkan kepada pihak kepolisian Sat Narkoba Polres Merangin untuk mengetahui benda apa yang terdapat didalam karung tersebut.

Setelah mendapat laporan, Kasat Narkoba Polres merangin dan personil lainnya bergerak menuju TKP dan disaksikan oleh Kepala Desa Mentawak serta beberapa warga saat membuka isi karung tersebut.

Setelah dibuka, Ternyata Karung tersebut berisikan ganja yang tidak diketahui oleh pemiliknya. Saat ini ganja tersebut sudah dilarikan ke Mako Polres Merangin untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
(Hasbi)

Tinggalkan Balasan