Kaimana, LENSANUSANTARA.CO.ID – Bupati Kaimana Freddy Thie menghadiri acara Natal bersama Keluarga Besar Suku Oburauw. Acara Natal tersebut berlangsung di Kampung Coa, Distrik Kaimana, Kelurahan Kroy Kaimana Papua Barat, Selasa (21/12/2021).
Bupati Freddy Thie, Dalam sambutanya,mengajak Keluarga Besar Suku Oburauw untuk kembali memaknai kasih Kristus guna membangun iman dan ketaqwaan secara menyeluruh.
“Sebentar lagi kita akan merayakan Natal Kristus atau Hari Kelahiran Kristus pada tanggal 25 Desember nanti. Bagi kita umat kristiani Natal bukan sekedar seremonial semata tapi juga membawa kedamaian serta suka cita bagi kita semua umat manusia. Oleh sebab itu saya mengajak kita semua untuk sama-sama memaknai perjuangan ini untuk saling mengasihi sesama manusia,” Jelas Bupati.
Lanjut Bupati Freddy Thie, bahwa Sesuai dengan tema nasional hari raya batal Tahun 2021 ini yaitu Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan, Oleh sebaba itu sebagai kepala daerah, Bupati mengajak Keluarga Besar Suku Oburauw, untuk ikut terlibat aktif dalam menjaga dan mempertahankan nilai persaudaraan antar sesama umat Tuhan yang di Kabupaten Kaimana.
“Atas nama Pemerintah Daerah pada perayaan natal bersama suku oburauw di tahun ini,maaka saya mengajak saudara/i sekalian untuk kita terus menjadi bagian dari generasi yang terus merawat, menjaga nilai toleransi yang sudah tertanam sejak dahulu kala demi terciptanya Kabupaten Kaimana yang aman dan penuh dengan kedamaian,”Ungkapnya.
Diakhir sambutannya, Sebagai Orang Nomor satu di Pemkab Kaimana ini mengucapkan selamat Hari Raya Natal Kristus bagi seluruh umat Kristiani, Semoga damai Natal Membawa suka cita dan damai sejahtera bagi umat Tuhan Yang mendiami Kabupaten Kaimana yang kita cintai bersama.(KEN)
Bupati Freddy Thie Hadiri Natal bersama Suku Oburauw Kabupaten Kaimana
Redaksi2 min baca