Sosial

Bupati Blitar Kunjungi dan Berikan Bantuan Bagi Warga Tidak Mampu di Sanankulon

×

Bupati Blitar Kunjungi dan Berikan Bantuan Bagi Warga Tidak Mampu di Sanankulon

Sebarkan artikel ini
Bupati Blitar
Bupati Blitar Rini Syarifah memberikan bantuan kepada Mbah Misiyem warga tidak mampu di Desa Sumberingin, Kecamatan Sanankulon, Kamis (16/3/2023).

Blitar, LENSANUSANTARA.CO.ID – Bupati Blitar Rini Syarifah memberikan bantuan kepada Mbah Misiyem warga tidak mampu di Desa Sumberingin, Kecamatan Sanankulon, Kamis (16/3/2023).

Example 300x600

Selain bantuan, kedatangannya bersama Ketua Baznas Kabupaten Blitar tersebut dalam rangka memberikan santunan Baznas.

Bupati Blitar, Rini Syarifah mengatakan selain dalam bentuk uang, bantuan yang diberikan kepada Mbah Misiyem ini berupa kasur, paket sandang dan sembako.

Bupati yang akrab disapa Mak Rini ini berharap, bantuan yang diberikan dapat membantu meringankan beban Mbah Misiyem dan keluarga.

“Saya harap bantuan yang kami berikan bersama Baznas ini dapat digunakan dengan baik sehingga bisa meringankan beban keluarga,” ujar Mak Rini.

Bupati menjelaskan bantuan terhadap warga tidak mampu ini merupakan bentuk tanggung jawab dan kepedulian pemerintah Kabupaten Blitar terhadap warganya.

Menurutnya, pemberian bantuan akan terus dilakukan pada masyarakat Kabupaten Blitar yang membutuhkan.( Arif/ADV)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.