Daerah

TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan 34 Orang Lewat Pesisir Laut Dumai

×

TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan 34 Orang Lewat Pesisir Laut Dumai

Sebarkan artikel ini
BP2MI Riau
Konferensi pers terkait pengungkapan pengiriman PMI dan WNA dari Laut Dumai oleh Danlanal Dumai, Senin (15/05/2023).

Dumai, LENSANUSANTARA.CO.ID – Sebanyak 34 orang bakal diselundupkan melalui pesisir Laut Dumai, Sabtu (13/05/2023) sore lalu. Tim gabungan F1QR bersama Satgas Opsintelmar Lantamal Dumai berhasil menggagalkan pengiriman manusia yang akan diberangkatkan menuju Malaysia secara ilegal tersebut.

34 Orang yang berhasil diamankan terdiri dari 10 WNI, dan 24 WNA yang terdiri dari 18 warga Rohingya asal Myanmar dan 6 orang Bangladesh.

Example 300x600

Komandan Lanal Dumai, Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Stanley Lekahena M Tr Hanla dalam konferensi pers bersama BP2MI Riau, Imigrasi Senin (15/02/2023) sore menjelaskan bahwa pengungkapan penyelundupan tersebut bermula adanya informasi dari masyarakat.

BACA JUGA :
Siswa dan Siswi SMKN 5 Belajar Proses Pengolahan Minyak Bumi ke PT KPI RU Dumai

“Berdasarkan informasi dari masyarakat sekitar pukul 15.00 wib, tim gabungan bergerak menuju titik lokasi yang dijadwalkan jadi tempat keberangkatan. Sekitar pukul 16.00 wib tim gabungan berhasil menemukan para korban yang sedang menunggu kapal untuk membawa mereka,” jelasnya.

Danlanal mnambahkan bahwa TNI AL terus bersinergi bersama instansi terkait untuk menindak tegas tindakan ilegal terutama persoalan seperti ini.

BACA JUGA :
Kolaborasi dengan PMI Kota Dumai, PT SDS Kembali Gelar Donor Darah

“Kita tidak akan berkompromi dengan pelaku kejahatan human trafficking karena hal ini merupakan kejahatan yang luar biasa serta menjadi perhatian bagi kita semua,” tegasnya.

Sementara BP2MI Riau, Fanny menjelaskan bahwa ditahun ini sudah banyak korban yang berhasil. diselamatkan. Dari total 8 kasus terdapat 76 korban.

“Untuk itu ini menjadi perhatian pemerintah, dan kita terus melakukan sosialisasi untuk memberikan penjelasan kepada masyarakat terkait cara untuk bekerja diluar negeri secara legal,” terangnya.

BACA JUGA :
Rajut Konektivitas dan Ekonomi Masyarakat, PHR Lakukan Perbaikan Jembatan South Bekasap Mandau

Keseluruhan WNI dan WNA tersebut diserahkan langsung kepada pihak imigrasi untuk tindakan lebih lanjut.

Kepala kantor imigrasi Dumai, Rejeki Putra Ginting menjelaskan bahwa pihak imigrasi akan melakukan medical check up dan berkoordinasi kepada pihak terkait.

“Kita akan berkoordinasi dengan kedutaan Myanmar dan Bangladesh terkait WNA yang berhasil diselamatkan kali ini,” pungkasnya.**