Berita

Kirab Maskot Pilkada Serentak 2024, Si Jali dan Keris Tundung Madiun Akan Berkeliling Selama Tiga Hari

×

Kirab Maskot Pilkada Serentak 2024, Si Jali dan Keris Tundung Madiun Akan Berkeliling Selama Tiga Hari

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU Kabupaten Madiun
Pembukaan Kirab Maskot Pilkada Serentak 2024, pada Sabtu (14/9) di Alun-alun Reksogati, Caruban.

Madiun, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kabupaten Madiun menjadi pusat perhatian dengan dimulainya Kirab Maskot Pilkada Serentak 2024, yang resmi dibuka pada Sabtu (14/9) di Alun-alun Reksogati, Caruban.

Acara ini menandai penerimaan maskot resmi Pilkada 2024, Si Jali, secara simbolis dilakukan oleh perwakilan KPU Jawa Timur kepada Ketua KPU Kabupaten Madiun, Nur Anwar.

Example 300x600

Selain Si Jali, Kabupaten Madiun juga memperkenalkan maskot lokal bernama Keris Tundung Madiun. Kedua maskot ini akan diarak selama tiga hari, mulai tanggal 15 hingga 17 September 2024 dan akan mengelilingi berbagai kecamatan.

BACA JUGA :
Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo Ajak Relawan di Madiun Raya Mendukungnya pada Pemilu 2024

Sosialisasi kreatif ini bertujuan menyambut agenda besar pada 27 November 2024, yaitu Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Madiun. Setelah kirab berakhir, maskot akan diserahkan ke KPU Nganjuk pada 18 September 2024.

Ketua KPU Kabupaten Madiun, Nur Anwar menyampaikan harapannya bahwa kirab maskot ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya partisipasi dalam pemilu.

“Tujuan dari kirab ini adalah sebagai sosialisasi kepada masyarakat, bahwa Pilkada menjadi wadah konsolidasi pemerintah daerah. Target kita adalah partisipasi pemilih minimal 85 persen. Semoga melalui kirab ini, masyarakat semakin antusias untuk menggunakan hak pilihnya. Deklarasi ini juga bertujuan untuk menjaga komitmen netralitas dan integritas pemilu,” ujar Nur Anwar.

BACA JUGA :
Pemkab Madiun Peringati Isra Mikraj 1445 H, Mendatangkan Penceramah Pengasuh Ponpes Al Fatah Warujayeng Nganjuk

Tidak hanya menjadi momen seremonial, kirab ini juga menjadi ajang edukasi dan hiburan bagi warga. Berbagai atraksi budaya turut memeriahkan acara, mulai dari tarian tradisional dari Sanggar Karya, marching band, seni pencak silat, hingga tarian daerah yang memukau penonton.

Di sela-sela acara, dilakukan pula ikrar damai serta penandatanganan kesepakatan untuk menjaga Pilkada yang damai oleh Forkopimda Kabupaten Madiun, menunjukkan komitmen kuat terhadap pemilu yang jujur dan adil.

BACA JUGA :
Kemeriahan Kirab Maskot Pilkada 2024 di Kota Madiun, “Si Jali” dan “Kang Osi” Curi Perhatian Masyarakat

Kirab maskot Si Jali dan Keris Tundung Madiun akan terus berlanjut membawa pesan penting tentang demokrasi kepada masyarakat. Dengan kegiatan ini, diharapkan semangat demokrasi serta partisipasi aktif warga Madiun dalam Pilkada 2024 semakin meningkat.

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.