Polri

Kapolres Jember Pimpin Langsung 10 Rotasi Serah Terima Jabatan, Ini Harapanya

137
×

Kapolres Jember Pimpin Langsung 10 Rotasi Serah Terima Jabatan, Ini Harapanya

Sebarkan artikel ini

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi, SH., SIK., M.Si., memimpin langsung upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama dan Kapolsek, Selasa (7/1/2025).

10 Perwira yang bergeser diantaranya Wakapolres Jember yang sebelumnya dijabat oleh Kompol. Jimmy H. Hasiholan Manurung digantikan Kompol. Ferry Darmawan S.Psi. SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasatintelkam Polresta Malang.

Example 300x600

Kemudian Kabaglog dari Kompol Ma’ruf S.Sos digantikan Kompol Akhmad Musofah SH, Kasatlantas AKP. Fahmi Adiatma digantikan AKP. Bernadus Bagas S, Kasatreskrim AKP. Abid Uais Al Qarnin Aziz yang pindah ke Polres Gresik digantikan oleh AKP Angga riatma, s. Tr.k.sik.mh, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanitreskrim Polsek Tegalsari Polrestabes Surabaya.

BACA JUGA :
Fantastis..!! Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor di Jember Capai Rp. 50 Milyar

Selanjutnya Kasatbinmas AKP. Yuliati Suviani digantikan AKP. Agus Yudi Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Sukorambi, posisinya digantikan oleh AKP. Sudarsono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Samapta Polres Jember, sedangkan posisi Kasat Samapta di isi oleh AKP. Adam yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Jombang.

Sementara posisi Kapolsek Jombang, digantikan oleh AKP. Miftahul Huda yang sebelumnya sebagai Kapolsek Tanggul, kemudian AKP. Suhartanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Ambulu, menempati pos sebagai Kapolsek Tanggul, sedangkan Kapolsek Ambulu diganti oleh AKP. latifa Andika Nur S yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo.

BACA JUGA :
Wabup Jember Buka Bimtek Penguatan Integrasi Gender dalam RPJMD

Kapolres Jember AKBP. Bayu Pratama Gubunagi, dalam kesempatan tersebut menyampaikan terima kasih kepada jajarannya yang pindah tugas dari Polres Jember ke sejumlah daerah, serta mengucapkan selamat datang kepada perwira yang datang ke Mapolres Jember.

BACA JUGA :
Sesuai dengan Nomor Urut, DPC PBB Jember Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU

“Berharap kepada para pejabat baru nantinya yang akan melanjutkan tugas di Jember, bisa memberikan prestasi yang sama dengan para pejabat sebelumnya. Bisa segera beradaptasi untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan dan masyarakat yang ada di Kabupaten Jember,”ucapnya.

Kata Kapolres Jember, sudah sampaikan untuk berkomitmen selalu mengabdikan dirinya yang terbaik kepada masyarakat.

“Para pejabat lama yang melaksanaka tugas di tempat yang baru promosi jabatannya,”kami mengucapkan selamat atas promosi jabatannya semoga tetap bisa berprestasi di manapun berada,”tuturnya.

error: Content is protected !!