Polri

Kapolres Jember Pimpin Sertijab Sejumlah Kapolsek

×

Kapolres Jember Pimpin Sertijab Sejumlah Kapolsek

Sebarkan artikel ini
Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama pimpin langsung sertijab sejumlah Kapolsek, Rabu (9/4/2025). (Foto: Badri/Lensa Nusantara)

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) beberapa pejabat utama di lingkungan Polres Jember, Rabu (9/4/2025).

Adapun pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan, Kasium Iptu Dwi Sugianto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Balung, kini menduduki posisi baru di Staf Polres Jember.

Example 300x600

Jabatan Kapolsek Balung yang ditinggalkan Iptu Dwi Sugianto diisi oleh AKP Agus Sutrisno.

Kapolsek Mumbulsari, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Subagiyo, kini dipimpin oleh AKP Facthur Rahman.

Kapolsek Puger, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Facthur Rahman, kini dipimpin oleh Iptu Edy Purwanto.

BACA JUGA :
Iptu Bayu Ramadhan Resmi Terima Jabatan Kasat Reskrim Polres Dumai

Kapolsek Arjasa, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Agus Sutrisno, kini dipimpin oleh AKP Subagiyo.

Kapolsek Kalisat, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Bambang Hermanto, kini dipimpin oleh Iptu Ika Mufid, yang sebelumnya menjabat Kepala Urusan Pembinaan Operasi Lalu Lintas (KBO) Satlantas Polres Jember.

Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dalam organisasi kepolisian.

“Tujuannya adalah untuk penyegaran dan peningkatan kinerja, serta memberikan kesempatan kepada para pejabat untuk mengembangkan karier mereka,” ucap Kapolres Jember.

Menurutnya, mengabdi kepada masyarakat tidak hanya di operasional tapi juga ada fungsi-fungsi staf. “Jadi jangan berkecil hati kita harus selalu siap di manapun ditugaskan pada bagian dan fungsi apapun sebagai tempat untuk kita mengabdi menjadi mencari rezeki dan menjadi ladang ibadah untuk kita semua,” terang Kapolres.

BACA JUGA :
Pengukuhan dan Sertijab Pejabat Polres Ngawi Dipimpin Langsung Kapolres Argowiyono

Lebih lanjut, Kapolres juga menyampaikan bahwa dirinya akan segera berpindah tugas. Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Jember atas kerja sama dan dedikasi selama ini.

“Dalam kesempatan ini dan tidak lama lagi saya juga pindah tugas, untuk itu kesempatan pagi hari ini yang bisa sampaikan. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf atas segala kekurangan yang saya lakukan dan mohon maaf atas segala hal yang belum bisa saya berikan, waktu terus bergulir tidak terasa sudah hampir 1 tahun 2 bulan saya bersama teman-teman sekalian menjalankan berbagai kegiatan operasional kepolisian Polres Jember. Alhamdulillah tiba pada akhir pengabdian/penugasan di Polres Jember,” tambah AKBP Bayu.

BACA JUGA :
Kapolres Satria Pimpin Sertijab, Sejumlah Pejabat Polres Pamekasan Dirotasi

“Semua bisa berjalan dengan lancar, terima kasih saya, istri saya, anak-anak saya kepada rekan-rekan sekalian semoga apa yang rekan-rekan berikan bisa mendapat balasan sebagai amal dan ibadah pada Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” pungkasnya.