Pemerintahan

Bupati Jember Gus Fawait Lantik Pejabat Eselon II dan III, Ini Daftarnya

1765
×

Bupati Jember Gus Fawait Lantik Pejabat Eselon II dan III, Ini Daftarnya

Sebarkan artikel ini
Pejabat Pemkab Jember di Lantik di Pendopo Wahyawibawagraha, Jum'at (2/1/2026).(Foto: Badri/ Lensa Nusantara)

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Bupati Jember Muhammad Fawait melakukan pelantikan dan rotasi pejabat eselon 2 dan 3 dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember di Pendopo Wahyawibawagraha, pada Jum’at (2/1/2026).

Pada kesempatan ini, para pejabat yang dilantik, di antaranya, terdapat beberapa posisi yang mengalami pergeseran di antaranya.

Example 300x600
  1. Jamil Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultural dan Perkebunan
  2. Zamroni Kepala Dinas Kesehatan pengendalian penduduk dan keluarga berencana Pemerintah Kabupaten Jember
  3. Hendro sulistiono Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Pemerintah Kabupaten Jember
  4. Widodo Julianto Kepala Badan perencanaan pembangunan riset dan inovasi daerah Pemerintah Kabupaten Jember
  5. Sutiyoso Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pemerintah Republik Kabupaten Jember
  6. Ratno C Sembodo SH asisten perekonomian dan pembangunan sekretariat daerah Pemerintah Kabupaten Jember
  7. Hadi Mulyono Kepala Dinas tenaga Kerja Pemerintah Kabupaten Jember
  8. Edi Budi Susilo Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pemerintah Kabupaten Jember
  9. Tita Fajar Sekretaris DPRD Kabupaten Jember
  10. Adi Wijaya Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan desa Pemerintah Kabupaten Jember
  11. Ahmad helmi Luqman Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pemerintah Kabupaten Jember
  12. Yuliana Harimurti kepala Kepala Badan Pengelolaan keuangan dan Aset Daerah Pemerintah Kabupaten Jember
  13. Isnai Susanti SH MSI Kepala Dinas penanaman modal dan pelayanan terpadu satu pintu Pemerintah Kabupaten Jember
  14. Sugiarto Kepala Dinas Ketahanan Pangan Peternakan dan Perikanan Pemerintah Kabupaten Jember
  15. Hari Agus Triono Staf Ahli Bidang Pemerintahan Kukum dan Politik Sekretariat daerah Kabupaten Jember
  16. Indra Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  17. Imam Sudarmaji Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  18. Sartini kepala dinas koperasi usaha mikro dan perdagangan Pemerintah Kabupaten Jember
  19. Murdiyanto Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Pemerintah Kabupaten Jember
  20. Bobby Arisandy Kepala Dinas pemuda dan olahraga pariwisata dan kebudayaan Pemerintah Kabupaten Jember
  21. Jupriyono Kepala Dinas Perumahan Rakyat kawasan pemukiman dan lingkungan hidup Pemerintah Kabupaten Jember
  22. Regar Jeane Dealen Nangka Kepala Dinas Komunikasi dan informatika Pemerintah Kabupaten Jember
  23. Lingga Kepala Badan kesatuan Bangsa dan Politik Pemerintah Kabupaten Jember
  24. Gatot Triono Kepala Dinas Perhubungan Pemerintah Kabupaten Jember
  25. Rahmat Hidayat Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  26. Erfan Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  27. Danang Andriasmara Kepala Bagian Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat daerah Kabupaten Jember
  28. Prima Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  29. Hisyam Kepala Bagian Umum Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Jember
  30. Hendro Lukito Kepala Bagian Umum DPRD Kabupaten Jember
  31. Chitul SD Kepala Bagian Program dan Keuangan DPRD Kabupaten Jember
  32. Rofik Kepala bagian persidangan dan perundang-undangan DPRD Kabupaten Jember
  33. Nanik kepala bagan fasilitasi penganggaran dan pengawasan DPRD kabupaten
  34. Umar Faruek sekretaris sekretariat inspektorat Kabupaten Jember
  35. Leon satuan badan perencanaan pembangunan riset dan inovasi daerah Kabupaten Jember
  36. Poerwayudi sekretariat Badan kesatuan Bangsa dan politik Kabupaten Jember
  37. Ketut Sekertaris Dinas Kesehatan
  38. Rusdi Sekertaris Dinas Perhubungan Kabupaten Jember
  39. Erna indri Sekertaris Dinas Perumahan Rakyat kawasan pemukiman dan lingkungan hidup Pemerintah Kabupaten Jember
  40. Arief liyanto Sekertaris Dinas Pekerjaan Umum
  41. Wiwik Sekertaris Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Pemerintah Kabupaten Jember
  42. Assrah Sekertaris Dinas Tanaman Pangan Holtikultural dan Perkebunan
  43. Adif Sekertaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan desa Pemerintah Kabupaten Jember
  44. Dendi Sekertaris Dinas pemuda dan olahraga pariwisata dan kebudayaan Pemerintah Kabupaten Jember
  45. dr. Nurullah Hidajahningtyas, MM Direktur RSD kalisat
  46. Murdiharto Camat Jelbuk
  47. Nuraydi Camat Kalisat
BACA JUGA :
Heboh..!! Warga Jember Dibacok Orang Tidak Dikenal

Bupati Jember Muhammad Fawait menyampaikan terimakasih kepada seluruh pejabat dan ASN yang telah membantu dirinya selama kurang lebih 10 bulan menjabat. Bahwa transisi kepemimpinan di Kabupaten Jember pada tahun 2025 telah berjalan dengan baik.

BACA JUGA :
Dua Kali Berturut-turut, Kabupaten Jember Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik di KI Award 2024

“Tidak ada satu pun yang sengaja kami turunkan. Saya titip tetap dijaga. Namun, memasuki tahun 2026 di era baru. Mungkin akan sedikit keras, karena saya akan mengambil tindakan sesuai kewenangan apabila perintah dan kebijakan kepala daerah tidak dijalankan baik penurunan eselon atau pelepasan sebagai ASN,” tegasnya.

BACA JUGA :
Tata Kelola PMI Dinilai Maju, Pemkab Jember Dapat Apresiasi dari Presiden

Gus Fawait menekankan bahwa penilaian jabatan ke depan akan berbasis kinerja dan data, seperti angka kemiskinan serta indikator pembangunan lainnya yang telah diakses dan dievaluasi secara langsung.

“Evaluasi kinerja, kata dia, akan dilakukan secara berkala setiap tiga dan enam bulan, dan tidak menutup kemungkinan dilakukan perombakan apabila diperlukan,” ujar dia.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Jember juga menyinggung kebijakan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN. Meski secara nominal tidak mengalami kenaikan, Gus Fawait menyebut hakikatnya TPP di Kabupaten Jember meningkat karena tetap dipertahankan di tengah penurunan APBD akibat pengurangan transfer dari pemerintah pusat.

“Di saat provinsi dan beberapa kabupaten lain melakukan pengurangan, Kabupaten Jember tidak sedikit pun mengurangi TPP ASN. Ini bentuk komitmen dan penghargaan kami kepada ASN yang telah bekerja keras selama 10 bulan ini mengantarkan Jember Baru Jember Maju,” paparnya.