Bisnis

Balad Grup Pindahkan Empat Keramba ke Teluk Pulau Karanjang Sumenep

×

Balad Grup Pindahkan Empat Keramba ke Teluk Pulau Karanjang Sumenep

Sebarkan artikel ini
Keramba Balad Grup di Gugusan Pulau Kangean. (Istimewa)

Situbondo, LENSANUSANTARA.CO.ID – Perusahaan Bandar Laut Dunia Grup (Balad) Grup mulai memindahkan keramba keempatnya ke Teluk Pulau Karanjang, Desa Torjek, Kecamatan Kangayan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur. Keramba-keramba tersebut digunakan untuk budidaya benih-bening lobster.

Example 300x600

Owner Balad Grup, HRM. Khalilur R Abdullah Sahlawiy mengatakan, perakitan keramba itu dilakukan di Teluk Pulau Bungin Nyarat, Desa Saobi, ⁠Kecamatan Kangayan, Kabupaten Sumenep. “Untuk jarak tempuh pemindahan sekitar 5,8 kilometer,” ujarnya, Rabu, 09 April 2025.

BACA JUGA :
Kapolres Situbondo Minta Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan sebagai Perisai dari Covid-19

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Jhi Lilur ini menyatakan, empat teluk dari 16 teluk area budidaya benih-bening lobster Balad Grup, yakni Teluk Pangelek, Teluk Sabiteng, Teluk Pulau Malang, Teluk Pulau Karanjang.

BACA JUGA :
Pemkab Situbondo Bakal Salurkan BLT DBHCHT, Ribuan Penerima Menjadi Sasaran

“Kami akan menuntaskan pemasangan keramba di total 16 teluk pada April – Mei 2025. 16 teluk di Gugusan Pulau Kangean yang akan dijadikan area budidaya benih bening lobster memiliki luas keseluruhan sekitar 8.000 hektare,” tegasnya.

BACA JUGA :
Pemkab Situbondo Bangun 152 Jamban Keluarga dengan Anggaran DBHCHT

Balad Grup, sambung Jhi Lilur, akan memasang 80.000 keramba untuk berbudidaya 2 miliar benih-bening lobster. “Kami meyakini mampu membawa Indonesia menjadi kiblat baru dunia untuk usaha perikanan budidaya,” pungkas Jhi Lilur. (Fat)