Pemerintahan

‎Dapat Kucuran Dana Segar dari DAK Tematik, Pemda Banjarnegara Akan Bangun 126 Unit Rumah di Desa Sumberejo

×

‎Dapat Kucuran Dana Segar dari DAK Tematik, Pemda Banjarnegara Akan Bangun 126 Unit Rumah di Desa Sumberejo

Sebarkan artikel ini
Bupati Banjarnegara Amalia Desiana menyerahkan uang bantuan untuk pembangunan rumah swadaya kepada warga, Minggu, 20/4/2025. Foto : (Gunawan/Lensa Nusantara)



‎Banjarnegara, LENSANUSANTARA.CO.ID – Dengan didampingi Sekda Indarto, Bupati Banjarnegara dr. Amalia Desiana melakukan peletakan batu pertama pembangunan Kegiatan Permukiman Kumuh Terpadu (PPKT) yang berada di Dukuh Kaliputih, Desa Sumberejo, Kecamatan Batur, dengan anggaran yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tematik tahun 2025.

‎Dalam penyampaiannya Bupati Banjarnegara amalia mengatakan, Kabupaten Banjarnegara mendapatkan DAK dari Pemerintah Pusat tahun 2025 yang digunakan untuk mengubah pemukiman kumuh agar menjadi lebih layak huni.

‎Diharapkan melalui kegiatan PPKT tersebut, Pemerintah Daerah bisa berkomitmen untuk melakukan penataan kembali kawasan kumuh secara terintegrasi, tidak hanya pembangunan fisik, tetapi juga menyangkut penataan lingkungan, penguatan sosial, serta peningkatan kualitas hidup masyarakat secara menyeluruh.

‎” Kegiatan ini mencakup pembangunan infrastruktur dasar seperti jalan lingkungan, drainase, sanitasi, ruang terbuka hijau, dan perbaikan kualitas hunian, semuanya sudah dirancang untuk mendorong terciptanya kawasan yang tertata, aman, bersih, dan nyaman bagi seluruh warga,” jelas Amalia, Minggu, (20/4/2025).


‎Selain itu, dengan adanya anggaran DAK Tematik PPKT juga mampu mempercepat penanganan kawasan kumuh di Kabupaten Banjarnegara.

‎”Program ini bisa diawasi bersama, bisa gotong royong dalam pelaksanaanya sehingga benar-benar bisa di optimalkan pembangunannya, dan saya berpesan kepada penerima bantuan, setelah selesai pembangunan kami mohon untuk dirawat, saya yakin keluarga besar dukuh Kaliputih bisa menjaga lingkungannya,” Ajak Amalia.

‎Dilokasi yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Banjarnegara Herina Indri Hastuti dalam laporannya mengatakan, kegiatan Permukiman Kumuh Terpadu (PPKT) itu merupakan program dalam rangka mengentaskan Permukiman kumuh di RT 4, 5, dan 6 yang berada di RW 3.

‎”Anggaran dari DAK Tematik Tahun 2025 ini nilai anggaran sebesar Rp. 10.602.318.250, sedangkan untuk peruntukannya digunakan untuk pembangunan rumah swadaya yaitu berupa rumah baru sebanyak 79 unit, peningkatan kualitas rumah sebanyak 40 unit, Rehabilitasi dan Rekontruksi rumah sebanyak 7 unit rumah, jadi total ada 126 unit rumah,” ungkap Herina.

‎Masih kata Herina,” Selain pembangunan rumah juga untuk membangun IPAL Komunal sebanyak 3 unit dengan rencana penerima manfaat sebanyak 220 KK, selain itu juga ada pembangunan Sarana Air bersih dan pengelolaan persampahan, jadi semoga masyarakat bisa ikut mengawasi agar program ini dapat berjalan baik tepat mutunya, administrasi transparan akuntabel dan tentu tepat waktu,” pungkas Herina. (Gunawan).

error: Content is protected !!