Bondowoso – Dalam rangka memperingati HUT PPNI ke – 46 PPNI Bondowoso melaksanakan Kegiatan BHD (Bantuan Hidup Dasar) yang dilaksanakan serentak se – Jawa Timur, Kegiatan dilaksanakan pada Tanggal 15/3/2020 dimulai jam 06.30 – 10.00 WIB.
DPD. PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Bondowoso juga ikut melaksanakan edukasi BHD, bertempat di depan Monumen Gerbong Maut Alun alun Bondowoso.
Ketua PPNI DPD. Bondowoso Bagus Supriyadi, S.Kep.Ns.MMKes menjelaskan kepada Lensa Nusantara, bahwa kegiatanan BHD (Bantuan Hidup Dasar) mendapatkan rekor Muri (Museum Rekor Dunia Indonesia) karena telah di ikuti sebanyak 6000 peserta.
“Kegiatan BHD (Bantuan Hidup Dasar) ini dilaksanakan serentak se Jawa Timur, dan Bondowoso ada sekitar 200 peserta yang berasal dari masyarakat awam dan juga petugas kesehatan, kegiatan ini untuk mengedukasi masyarakat cara memberi pertolongan pertama pada kasus gawat darurat”, Jelasnya. Sabtu, 14/3/2020.
- Reporter : Arik Kurniawan
- Editor : Adit M Mansur
- Publikasi : Yadi