Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – Spasda Fun Game 2024 SMPN 1 Curahdami Bondowoso untuk cabang olahraga voli mini dilaksanakan pada 22-23 Januari 2024. Para pemain dan tim-tim terbaik sudah unjuk kehebatannya dalam event tahunan tersebut.
Berikut adalah pengumuman para juara, daftar 10 pemain, peraih predikat pelatih terbaik dalam lomba yang diadakan antar siswa Sekolah Dasar di lingkungan sekitar SMPN 1 Curahdami Bondowoso.
Juara 1 adalah SDN Curahdami 1. Juara 2 adalah SDN Karanganyar 2. Juara 3 adalah SDN Selolembu. Sedangkan juara 4 diraih oleh SDN Sumbersuko 1.
Adapun peraih predikat 10 pemain terbaik voli mini Spasda Fun Game 2024 sebagai berikut. (1) Ramdhan Touifiqur Rahman (SDN Curahdami 1). (2) Ikrom (SDN Karanganyar 2). (3) Bara Aditya (SDN Curahdami 1). (4) Raihan (SDN Karanganyar 2). (5) Derris (SDN Karanganyar 2).
Pemain terbaik berikutnya adalah (6) Najibur (SDN Curahdami 1). (7) Fabary Maulidani (SDN Curahdami 1 ). (8) Yoga (SDN Selolembu). (9) Ramdan (SDN Selolembu), dan (10) M Rofik Agusta (SDN Sumbersuko 1).
Adapun peraih predikat Pelatih Terbaik Voli Mini Spasda Fun Game 2024 SMPN 1 Curahdami Bondowoso diraih oleh Coach Anwar Musada, S.Pd, selaku pelatih dari SDN Karanganyar 2.
Kepada para juara, pemain dan pelatih terbaik diberikan trophy dan piagam penghargaan yang diberikan langsung oleh Mohammad Hairul, M.Pd selaku Kepala SMPN 1 Curahdami Bondowoso didampingi para guru dan panitia dari OSIS SMPN 1 Curahdami.(*)