Uncategorized

Komunitas Patrol “Terculai” Peduli Korban Banjir Bandang Ijen Bondowoso

×

Komunitas Patrol “Terculai” Peduli Korban Banjir Bandang Ijen Bondowoso

Sebarkan artikel ini

BondowosoBanjir bandang disertai lumpur hitam menerjang kawasan Desa Sempol, Kec. Ijen, Kab. Bondowoso pada Rabu 29/01/2020. Akibat dari bencana tersebut banyak pihak yang ingin meringankan beban para korban terdampak banjir bandang.

Dari kalangan Pejabat Provinsi, Daerah, juga merespon cepat mengirim bantuan, bahkan banyak relawan ikut serta dalam membersihkan lumpur, pasir, dan ranting pohon yang terbawa oleh arus banjir bandang.

Example 300x600

Relawan kali ini berasal dari salah satu komunitas patrol “Terculai” yang berasal dari Desa Penambangan, Kec. Curahdami, Kab. Bondowoso. Komunitas tersebut dipimpin oleh Bapak Mursid, Melalui Ketua patrol menyampaikan turut berduka atas musibah yang menimpa masyarakat Ijen.

“Musibah yang dirasakan oleh masyarakat Sempol, merupakan duka seluruh masyarakat Bondowoso, Saya mewakili komunitas patrol Terculai, turut berduka yang mendalam, semoga masyarakat Ijen, diberikan ketabahan, Amin”, Ungkapnya

Komunitas tersebut juga membawa bantuan logistik dan obat obatan sekedarnya, tidak selesai sampai itu saja para relawan yang di prakarsai oleh Bapak Mursid ini, juga mambantu membersihkan sisa-sisa lumpur yang masih berada dihalaman warga.

“Semoga bantuan yang kami bawa bermanfaat bagi masyarakat Sempol yang terkena bencana banjir bandang, kita juga membantu membersihkan lumpur yang masih menutupi halaman warga”, Tambahnya. Sabtu, 01/02/2020.

Semoga masyarakat sempol ijen bisa cepat beraktivitas seperti semula, dan semoga para korban banjir diberikan ketabahan agar bisa bangkit untuk menjalankan aktivitas seperti sebelumnya.

  • Reporter : Mistari
  • Editor : Arik Kurniawan
  • Publikasi : Jasuli
**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.

Tinggalkan Balasan