Lensanusantara.net Bondowoso Pada Hari senin 23 Maret 2020 jam 12.00 Wib Polsek Tapen melaksanakan Sosialisasi cegah Corona dan penyebaran Maklumat Kapolri tentang virus corona.
Sosialisasi dgn cara turun ke Jalan sambil membagikan selebaran Maklumat Kapolri kepada pengguna jalan R2 dan R4 Di depan Mapolsek Tapen.
Dalam pencegahannya Kapolsek tapen Beserta Jajaran memberikan selebaran berupa kertas pencegahan Virus Cofid 19 dan juga memberikan himbauan kepada pengguna jalan agar melaksanakan tradisi hidup sehat baik dalam keluarga atau dalam tugas kerja.
Dalam himbauan yang dilakukan jajaran polsek tapen dilaksanakan di jalur pantura depan polsek tapen polres Bondowoso sehingga bagi pengguna jalan dapat memperoleh pengetahuan melalui selebaran yang diberikan oleh Anggota polsek tapen.
Akp Karsiyanto Saat dilokasi Menjelaskan”Kami lakukan hal kegiatan seperti ini guna meneruskn pemberitahun berupa maklumat kapolri serta menghimbau kepada masyarakat agar terhindar dari Virus Covid 19 yang saat ini menjadi Perbincangan serius Pemerintah kabupaten Bondowoso dan juga luar Kabupaten Bondowoso.”Jelasnya
- Reporter : Yadi
- Editing : Adit
- Publikasi : Suhartono