Banyuwangi,Lensa Nusantara.net- Kondisi perekonomian berangsur angsur kembali pulih seperti halnya yang terpantau di pasar hewan Genteng yang berada di desa genteng wetan kecamatan genteng kabupaten banyuwangi.sabtu(22/08/2020)
Aktivitas pedagang maupun pembeli hewan jenis kambing yang buka pada hari sabtu ini mulai disorot oleh pembeli, setelah sepi oleh pandemi covid-19.
Darmanto kepala pasar genteng 1 mengatakan, kemarin kondisi pasar hewan sepi dikarenakan pandemi,sehingga kami pun harus mengundang pihak pihak seperti pedagang untuk kembali mengisi pasar hewan di desa genteng wetan,”paparnya
“Sebagai standar aktivitas tetap sesuai dengan protokol kesehatan,memakai masker dan mencuci tangan.
Para pedagang maupun pembeli di pasar hewan ini berasal dari berbagai wilayah yang ada di banyuwangi,walau keadaan pasar yang tidak sebesar seperti halnya di pasar hewan Glenmore,setidaknya pasar hewan di sini bisa menunjang pemasukan bagi daerah,”jelasnya
Menurut Darmanto,maka untuk pasar hewan ini kami buka 2 kali dalam seminggu Sabtu dan selasa sebagai perangsang,agar masyarakat mengetahui bahwa pasar hewan yang ada di genteng 1 satu sudah beroperasi yang bertujuan meningkatkan pendapatan daerah kabupaten banyuwangi.” jlentrehnya (Her)








