BeritaFeatured

Kontingen Pesparawi Kaimana, Menyabet 8 Gold Medal dan 2 Silvel Medal, Pada Lomba Pespawari XIII Tingkat Propinsi PB

×

Kontingen Pesparawi Kaimana, Menyabet 8 Gold Medal dan 2 Silvel Medal, Pada Lomba Pespawari XIII Tingkat Propinsi PB

Sebarkan artikel ini

Kaimana, LENSANUSANTARA.CO.ID – Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi)  XIII se Tanah Papua Tingkat Propinsi Papua Barat, Kategori Paduan Suara & non paduan suara, mengusung  tema : Aku Hendak Menyanyi Bagi TUHAN Selama Aku Hidup. Kemudian Sub Tema : LPPD Propinsi Papua Barat Bermazmur dan Bermasker.

Example 300x600

Bertempat di Gedung Pertemuan Kroy Kaimana, Telah Berlangsungnya Lomba Pesta Paduan Suara untuk  Zonasi Kaimana, Lomba Tersebut Dimulai Pukul 09.00 Wit Yang Diawali Dengan Doa Bersama,Kemudian dilanjutkan lomba Solo Anak usia 7 samapai 9 Tahun.

Ketua LPPD Kabupaten Kaimana Fredy Sudanto Zaluchu,S.TTP,M.Si, kepada wartawan Usai Lomba Di Gedung Pertemuan Kroy, memberikan apresiasi kepada seluruh kontingen Pesparawi Kabupaten Kaimana, serta Mengucap Syukur Kepada Tuhan Dan Juga Mengucapkan Terimakasi Kepada Seluruh Masyarakat Kaimana atas dukungan Doa kepada Kontingen Kaimana, sehingga pada pelaksanaan Lomba di yang di ikuti sebanyak 10 kategori lomba,diantaranya mendapat 8 Gold Medal dan 2 Silver Medal.

“ Puji Tuhan untuk hasil lomba yang kami terima pada hari ini memang di luar bayangan atau di luar expetasi kami, Tuhan sangat baik, sehingga saya secara pribadi dan juga selaku ketua LPPD Kaimana, memberikan apresiasi  kepada kontingen Pesparawi Kaimana, serta juga mengucapkan banyak terima kasih untuk seluruh masyarakat kaimana yang sudah mendoakan kami, sehingga kami saat ini meyabet 8 Gold Medal dari 10 kategori lomba yang kita ikuti,”ungkapnya.

Lanjut Freddy Saluchu menyebutkan, bahwa sesuai hasil yang disampaikan oleh LPPD Propinsi Papua Barat, kaimana masih di posisi nilai tertinggi, dari tiga zonasi yang telah melaksanakan lomba.

“sesuai hasil informasi yang kami dapatkan dari LPPD Propinsi, saat ini posisi Nilai kita paling tinggi dari tiga zonasi zona yang sudah melaksanakan lomba pesparawi XIII ini, sekali lagi saya atas nama pribadi dan LPPD mengucapkan terima kasih banyak, karena kami yakin dengan adanya dukungan Doa dari seluruh masyarakat  kaimana, maka kami dapat merai 8 Gold Medal ini,”cetusnya.

Dengan  Hasil Yang Di telah Peoroleh Oleh Tim Pesparawi Kaimana,maka selaku  Ketua LPPD Kaimana, Freddy, Optimis bahwa Peluang Untuk Merai Juara Umum Sudah Sangat Besar.

“berdasarkan informasi yang kami terima, bahwa peluang  untuk menjadi juara umum besar ya, karena kita sudah mendaparkan 8 Gold, kemudian kalau saya tidak salah kemarin itu zonasi manokwari mereka cuman mendapatkan 5 Gold , sementara kita 8 Gold saat ini, ya kita lihat saja saya tidak bisa berandai-andai, tetapi saya masih berharap dukungan doa sehingga kita menjadi yang terbaik di papua barat, orang Kristen  selalu optimis,”Pungkasnya. 

Di akhir komentar Selaku Ketua LPPD kembali lagi berharap agar kontingen pesparawi kaimana tetap mengangkat berdoa dan mengucap syukur Kepada Tuhan, serta juga di harapkan dukungan doa dari seluruh masyarakat kaimana, sehingga apa yang di inginkan dan dicita-citakan akan berhasil seperti yang di harapkan seluruh masyarakat maupun kontingen pesparawi kaimana.(Lukas)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!