Merangin, LENSANUSANTARA.CO.ID – Jum’at (24/12/2021) Kapolsek Pamenang Iptu Fatkur Rahman, SH,MH mendampingi Vaksinator dari Polres Merangin laksanakan Vaksinasi Dor to dor hingga menjelang sholat Jum’at dan dilanjutkan lagi setelah usai sholat jum’at.
Giat vaksinasi dor to dor ini dilakukan mengingat rendahnya capaian vaksinasi di Desa Jelatang. Selain dor to do, kapolsek juga menyampaikan himbauan vaksinasi melalui Khutbah jum’at.
Di Masjid Baiturrohim Desa Jelatang Kec. Pamenang Kab. Merangin saat sholat jum’at, Kapolsek pamenang bertindak sebagai khotib. Dalam Khutbahnya, Kapolsek menghimbau dan mengajak jamaah yang belum vaksin agar setelah sholat jum’at mau melaksanakan vaksin.
“Saya sangat berharap kepada jamaah dan seluruh warga desa Jelatang yang belun di Vaksin agar setelah sholat jum’at ini mau di vaksin. Vaksinasi covid 19 ini akan membawa kebaikan buat kita semua” Jelas Kapolsek Pamenang pada Khutbahnya.
(Hasbi)