Budaya

Anggota DPR RI Komisi X Gandeng Pemkab Jember Sosialisasi Pemanfaatan Potensi Budaya Desa

×

Anggota DPR RI Komisi X Gandeng Pemkab Jember Sosialisasi Pemanfaatan Potensi Budaya Desa

Sebarkan artikel ini
Anggota DPR RI Komisi X
Purnama Sidih, Anggota DPR RI saat memberikan sambutan acara sosialisasi pemanfaatan potensi budaya desa, Selasa 10/10/2023. (Foto: Badri/LensaNusantara).

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Muhammad Purnama Sidih Anggota DPR RI Komisi X menggandeng Pemerintah Kabupaten Jember melalui Dinas Pariwisata menggelar sosialisasi pemanfaatan potensi budaya desa, Selasa (10/10/2023).

Sosialisasi tersebut ditujukan untuk mempertahankan sekaligus memanfaatkan potensi lokal yang dimiliki, guna mendukung sektor pariwisata dan ekonomi daerah.

Example 300x600

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Jember, Bambang Rudianto mengatakan, sosialisasi ini merupakan langkah positif dan membangun sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam menggali potensi budaya desa.

“Sosialisasi ini langkah penting memanfaatkan potensi budaya desa melalui sektor pariwisata, agar para pengurus dan simpatisan dapat saling berkomunikasi dan kompak untuk menjadikan budaya desa sebagai daya tarik pariwisata. harus bisa saling berkomunikasi dan kompak untuk ide-ide menjadikan yang lebih baik,” tukas Bambang.

Selanjutnya, Irini Dewi Wanti, Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan menyampaikan dalam sambutannya, ia mengatakan karena desa merupakan sebuah wujud peradaban kekayaan budaya itu sendiri dan juga karena kebudayaan tidak lepas dari itu.

“Budaya sebagai modal sosial maupun optimalisasi keterlibatan masyarakat dengan program kemajuan desa masyarakat sebagai sobjek. Kemudian masyarakat yang memikirkan dan masyarakat juga yang harus mengeksekusi,” ungkapnya.

Lanjutnya lagi, potensi desa ini bercerita tentang apa di lingkungan kebiasaan yang berlaku di masyarakat, oleh sebab itu menghargai jika ada kesenian tidak harus mendahului keinginan masyarakat.

“Seperti ada peninggalan cagar budaya di desa pariwisata, sah-sah saja dalam pemanfaatan, tetapi dalam hal ini kita juga menghormati spirituallitas yang ada di masyarakat,” terangnya.

Sementara itu, Muhammad Purnama Sidih Anggota DPR RI Komisi X menyampaikan, pihaknya menggugah masyarakat agar lebih mengenali potensi di wilayahnya masing-masing dan jangan terkecoh dengan budaya tetangga sebelahnya.

“Karena masing-masing wilayah memiliki keunikan dan potensi budaya, jadi apa yang ada di desa adalah merupakan bagian dari budaya,” jelasnya.

Pria yang akrab dengan sapaan Bang Pur ini, selepas acara sosialisasi, ia berharap peserta sosialisasi bisa lebih mengenal potensi budaya. Semua unsur masyarakat di desa yang memiliki keunikan harus duduk bersama untuk mengembangkan potensi desanya.

“Maka dengan duduk bersama akan menghasilkan kualitas budaya yang tertinggi. Jadi, tinggal mereka pilih potensi mana yang akan mereka kembangkan. Agar masyarakat atau pengunjung bisa mendapatkan informasi sempurna terkait budaya wisata tersebut. Inilah yang akan menjadi pengunjung tertarik untuk kembali ke desa wisata tersebut,” pungkasnya. (Dri).

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.