Daerah

Pemkab Jember Bentuk Sekber SPAB Pertama di Jawa Timur

×

Pemkab Jember Bentuk Sekber SPAB Pertama di Jawa Timur

Sebarkan artikel ini
Pj Sekdakab Jember
Tampak ditengah Pj Sekdakab Jember Arief Cahyono, Kamis, 21/11/2024. (Foto: Badri/Lensa Nusantara)

Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pendidikan melalui Focuss Group Discussion (FGD) membentuk Sekretariat Bersama (Sekber) Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB), Kamis (21/11/2024) siang.

“Karena di Jatim pertama kali, Kabupaten Jember merupakan salah satu daerah yang membentuk Sekber SPAB,” kata Pj Sekdakab Jember Arief Cahyono.

Example 300x600

Jember merupakan salah satu daerah yang mengalami berbagai kerawanan bencana mulai dari banjir bandang hingga tsunami. Menurutnya, Sekber SPAB ini dibentuk agar tidak gagap dan tidak gugup dalam menghadapi bencana.

“Kita lebih siap dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana, baik bencana alam maupun non alam termasuk kebakaran hutan,” ungkapnya.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jember Hadi Mulyono menyampaikan, Sekber SPAB tersebut untuk meningkatkan kesiapsiagaan satuan pendidikan dalam menghadapi adanya bencana maupun kondisi darurat.

“Bencana datangnya setiap saat baik sebelum, sedang maupun sesudah. Dalam proses penanganan kita siap menekan resiko bencana, masing-masing individu mengantisipasi terjadinya bencana,” katanya.

Selain itu tambah Mulyono, sebagai kabupaten ramah dan layak anak, hak anak diantaranya mendapatkan rasa aman dari terjadinya bencana.

“Dinas Pendidikan Kabupaten Jember satu tekad bersama dengan Kacab, Kemenag dan BPBD Kabupaten Jember mewujudkan SPAB,” terang Kadisdik.

Pihaknya mengungkapkan, ada 7 wilayah rawan bencana tsunami, di pesisir pantai selatan wilayah Kecamatan Kencong hingga Tempurejo pantai selatan risiko bencana tsunami.

“Alhamdulillah difasilitasi BPBD, kita siapkan sekolah yang siap menghadapi tantangan kemungkinan terjadinya bencana,” tutupnya. (ADV)