TNI

Baksos Hari Juang TNI AD dan HUT Kodam V/Brawijaya, Kodim 0826/Pamekasan Beri Perhatian Veteran, Warakawuri dan Anak Yatim

×

Baksos Hari Juang TNI AD dan HUT Kodam V/Brawijaya, Kodim 0826/Pamekasan Beri Perhatian Veteran, Warakawuri dan Anak Yatim

Sebarkan artikel ini
Kepala Staf Kodim 0826/Pamekasan
Kodim 0826/Pamekasan beri perhatian kepada veteran.

Pamekasan, LENSANUSANTARA.CO.ID – Kodim 0826/Pamekasan menyelenggarakan kegiatan bakti sosial (Baksos) dalam rangka Hari Juang TNI AD ke-78 dan HUT ke-75 Kodam V/Brawijaya. Acara yang berlangsung di Aula Makodim 0826/Pamekasan pada Rabu pagi (13/12/2023) ini menyoroti perhatian dan dukungan kepada Veteran, Warakawuri, dan anak yatim.

Mayor Cpl Suwandi, Kepala Staf Kodim 0826/Pamekasan menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata perhatian terhadap para Veteran dan Warakawuri.

Example 300x600

“Meskipun sederhana, ini adalah wujud perhatian kita terhadap para Veteran dan Warakawuri yang tetap menjadi bagian tak terpisahkan dari kita,” ucap Mayor Cpl Suwandi.

Dalam sambutannya, ia juga menekankan pentingnya mempererat hubungan silaturahmi dan menjaga komunikasi yang baik dengan para Veteran dan Warakawuri. “Semoga kegiatan ini tidak hanya memberikan santunan fisik, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan membangun komunikasi yang harmonis,” tambahnya.

Santunan diserahkan secara simbolis oleh Kasdim 0826/Pamekasan dan dihadiri oleh para Pasi Kodim 0826/Pamekasan dan pengurus Persit KCK Kodim 0826/Pamekasan. Acara ini menjadi momentum penting untuk mengenang jasa-jasa para pejuang yang telah berkontribusi bagi keamanan dan persatuan bangsa. (Rofiuddin).

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.