Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – Dandim 0822/Bondowoso Letkol Kav. Widi Widayat, ST., dan rombongan melaksanakan kegiatan Peninjauan dan Pengecekan kesiapan lokasi TMMD bertempat di Ds. Penang dan Ds. Klekean Kec. Botolinggo Kab. Bondowoso, Rabu (23/12).
Peninjauan lokasi dimaksudkan untuk mengoptimalkan pelaksanaan kegiatan fisik dan non fisik yang menjadi sasaran pada TMMD kali ini. Kegiatan akan menyinergikan peranan Pemda, TNI dan stakeholder terkait untuk percepatan pemerataan pembangunan pada wilayah terpinggir, terpelosok, dan terisolir.
Turut hadir dalam tersebut Dandim 0822 Bondowoso, Letkol Kav Widi Widayat, S.T., Kasdim 0822 Mayor Inf Irawan Setyadi, S.H., Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0822, Kepala BPBD Bondowoso, Bpk. Ayib Rasidi, Staf Perkebunan Bondowoso Ibu Sovi dan Staf DPMD Bondowoso Bpk Riko.
Letkol Kav. Widi Widayat, ST., menyampaikan, “Adapun sasaran lokasi peninjauan dan pengecekan TMMD antara lain:
a. Gapura TMMD : 1 Unit
b. Rutilahu : 54 Unit
c. Musholla : 2 Unit
d. Tandon Masjid : 2 Buah
e. Poskamling : 2 unit
f. Rabat Jalan
g. Pembangunan Perpustakaan
h. Jalan Lingkungan
i. Tandon Air Bersih
j. Jalan Poros Desa
k. Pengadaan Tong Sampah
l. Pengadaan Rambu Jalan
m. Jambanisasi : 100 Unit
Sedangkan sasaran Non Fisik, yakni melaksanakan penyuluhan wawasan kebangsaan, Bahaya Narkoba, KB Kesehatan, Hukum, Pendidikan dan BKKBN serta beberapa kegiatan lainnya,” jelas Dandim 0822.
- Reporter : Ubay/Rahman
- Editor : Arik Kurniawan
- Publikasi : Suhartono/Taufik