Denpasar, LENSANUSANTARA.CO.ID – Sebagai bentuk perhatian kepada mahasiswa dan pelajar asal Papua, Kapolda Bali didampingi Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Bambang Yugo Pamungkas, S.H., SIK., M.Si. Sabtu (24/12/22) bertempat di Pos Pelayanan keamanan (Posyan) Pantai Kuta memberikan tali kasih ke perwakilan mahasiswa dan pelajar asal Papua.
Menurut Kapolresta Denpasar, menjelang hari raya Natal 2022 keberadaan mahasiswa dan pelajar papua di Bali harus mendapatkan perhatian khusus, agar mereka merasa nyaman dan tenang menempuh pendidikan sehingga serasa di rumah sendiri.
“Ini adalah bentuk perhatian dan kepedulian kami dari Kepolisian selalu orang tua asuh bagi pelajar Papua agar mereka di Bali serasa di rumah Sendiri terlebih saat merayakan Natal,” ucap Kapolresta Denpasar.
“Hal itu dilakukan untuk sedikit mengurangi kerinduan para pelajar Papua terhadap suasana Natal di kampung halaman masing-masing,” tambah Kapolresta.
Dirinya juga berpesan agar mereka fokus pada pendidikan sehingga nantinya bisa kembali kekampung halaman untuk membangun tanah kelahiran mereka di Papua.
Adalah Yohan Xavier Perwakilan mahasiswa asal papua yang menempuh pendidikan di Bali dan Oridex Daniel pelajar kelas IX di SMA Harapan Denpasar yang beruntung sebagai perwakilan menerima tali kasih dari Kapolda Bali dan Kapolresta Denpasar.
Yohan menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kapolda Bali dan Kapolresta Denpasar yang sudah memberikan perhatian. “Kami juga mengharapkan perlindungan dan perhatian karena mereka merupakan orang tua kami di Bali, kami mohon dukungan disegala kegiatan serta silaturahmi tetap terjaga baik,” ucap Yohan. (Red)