Taliabu, LENSANUSANTARA.CO.ID – Menjaga stabilitas harga pangan dan pasokan pangan menjelang bulan suci Ramadhan, Pemerintahan Daerah Kabupaten Pulau Taliabu Gelar Pasar Murah. Minggu (10/3/2024).
Sambutan singkat Bupati Pulau Taliabu, yang diwakili Asisten 1 Setda Kabupaten Pulau Taliabu, Drs. Syukur Boeroe, sebagaimana diamanatkan dalam UU No.18 Tahun 2012 tentang Pangan, bahwa penyelenggaran pembangunan ketahanan pangan tidak hanya membanguan.
“Ketahanan pangan tetapi harus dilandasi oleh kemandirian dan kedaulatan pangan sebagai ruhnya. Untuk itu, pemerintah daerah memiliki peran strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan baik dalam hal penyelenggaraan, pengaturan, pembinaan, pengendalian dan pengawasan baik keseluruhan subsistem pangan yang di antaranya adalah ketersediaan dan keterjangkauan pangan,” kata Asisten I.
Kegiatan Gerakan Pangan Murah ini bertujuan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pokok di tingkat produsen dan konsumen, meningkatkan akses pasar bagi produsen pangan pokok serta kemudahan akses bahan pangan bagi konsumen dengan harga wajar, dan membangun jaringan distribusi pangan untuk memudahkan stabilisasi pasokan dan harga pangan di tingkat konsumen.
Asisten 1 Setda Kabupaten Pulau Taliabu juga memberikan apresiasi pada Dinas Ketahanan Pangan yang telah mendorong dan memfasilitasi dalam menjaga Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan melalui Gerakan Pangan Murah, semoga dengan adanya kegiatan seperti ini dapat bermanfaat pada seluruh lapisan. (Sunardi)