Pendidikan

SMAN 1 Tenggarang Bondowoso Gelar Pelatihan Tim Penggerak Literasi Sekolah

×

SMAN 1 Tenggarang Bondowoso Gelar Pelatihan Tim Penggerak Literasi Sekolah

Sebarkan artikel ini
Pelatihan Tim Penggerak Literasi Sekolah dan Bedah Buku di SMAN 1 Tenggarang, Bondowoso.

Bondowoso, LENSANUSANTARA.CO.ID – SMAN 1 Tenggarang menggelar pelatihan Tim Penggerak Literasi Sekolah pada Sabtu, 25/1/2025. Kegiatan ini diikuti oleh 38 siswa terpilih, masing-masing dua perwakilan dari setiap kelas 10 dan kelas 11. Para peserta merupakan siswa-siswi teladan dalam bidang literasi di kelas masing-masing.

Acara pembukaan dihadiri oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Tenggarang, Priyanto, S.Pd., M.Pd., bersama jajaran Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Kurikulum, Humas, serta Sarana dan Prasarana. Dalam sambutannya, Priyanto menegaskan pentingnya penguatan budaya literasi di sekolah.

Example 300x600

“Kami akan terus memberikan dukungan nyata untuk memperkuat budaya literasi sekolah. Salah satunya adalah dengan memfasilitasi publikasi atau penerbitan buku-buku karya guru dan siswa. Ini adalah langkah strategis untuk menunjukkan bahwa literasi tidak hanya berhenti pada membaca dan menulis, tetapi juga menghasilkan karya nyata yang bermanfaat bagi banyak orang,” ujar Priyanto, S.Pd., M.Pd.

Pelatihan ini dipandu oleh moderator Achmad Suja’i, S.Pd., dan menghadirkan Mohammad Hairul, M.Pd., seorang Instruktur Nasional Literasi Baca Tulis sekaligus Trainer Kepenulisan Kreatif dan Ilmiah, sebagai narasumber. Materi yang diberikan meliputi menulis artikel populer, resensi atau teks ulasan, serta teknik penulisan kreatif dan ilmiah.

Mohammad Hairul, dalam penyampaiannya, menilai kegiatan ini sebagai langkah signifikan dalam mengembangkan budaya literasi produktif di SMAN 1 Tenggarang.

“Kegiatan ini menjadi bukti bahwa SMASGA Bondowoso telah naik level dari budaya literasi reseptif ke arah literasi produktif. Tidak hanya membaca dan memahami, tetapi juga membantu siswa mengungkapkan ide, gagasan, dan pemikiran mereka dalam berbagai bentuk karya tulis,” ungkapnya.

Pelatihan ini akan berlanjut pada Minggu, 26 Januari 2025, dengan agenda bedah buku Filosofi Teras karya Henry Manampiring. Buku ini dipilih untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang filosofi stoisisme yang dapat membantu membentuk pola pikir positif dan bijaksana dalam kehidupan sehari-hari.

Pembedahan buku Filosofi Teras akan dipimpin oleh Mohammad Hairul, S.Pd., M.Pd., yang juga menjabat sebagai Ketua Cabang LTN NU Kabupaten Bondowoso dan Kepala SMPN 1 Curahdami.

Dalam sesi bedah buku ini, peserta akan diajak untuk menggali lebih dalam mengenai filosofi stoisisme yang terdapat dalam buku tersebut dan bagaimana konsep tersebut dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk membentuk pola pikir yang lebih positif dan bijaksana.

“Pelatihan ini adalah langkah nyata SMAN 1 Tenggarang dalam mendorong literasi produktif. Melalui bedah buku ini, siswa tidak hanya belajar cara menulis, tetapi juga diajak untuk berpikir kritis dan mendalam, serta menerapkan ilmu yang mereka dapat dalam kehidupan mereka,” ujar Mohammad Hairul, S.Pd., M.Pd.

Diharapkan, pelatihan ini mampu memotivasi peserta untuk tidak hanya mengembangkan kemampuan menulis, tetapi juga menjadi penggerak literasi yang aktif di lingkungan sekolah dan masyarakat.

Melalui komitmen SMAN 1 Tenggarang di bawah kepemimpinan Priyanto, S.Pd., M.Pd., diharapkan budaya literasi produktif dapat berkembang dengan baik dan melahirkan karya-karya inspiratif dari para siswa.

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.