Jember, LENSANUSANTARA.CO.ID – Dinas Pendidikan Kabupaten Jember melaksanakan kegiatan Resepsi Hari Ulang Tahun Yayasan Jantung Sehat Indonesia Jember yang Kedua bertempat di Aula Dispendik Jember, Minggu (18/5/2025).
Hadir dalam kegiatan Direktur RSD Balung, dr Nurullah Hidajahningtyas, MM dan menerima penghargaan secara langsung Juara Kedua dalam Lomba Senam Jantung Sehat yang dilaksanakan pada tanggal 26 April 2025 di Alun Alun Jember.
Direktur RSD Balung Jember dr .Nurullah Hidajahningtyas, MM menyampaikan, Jantung merupakan salah satu organ vital yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh, Karena perannya yang krusial, penting bagi setiap individu untuk memelihara kesehatan organ jantung sebaik mungkin.
“Melalui Yayasan Jantung Sehat, komunitas ini mengajak semua orang lebih peduli dan aktif menjaga kesehatan jantung mereka. Data menunjukkan penyakit jantung atau penyakit kardiovaskular (PKV) adalah penyebab kematian nomor satu di dunia, mengalahkan kanker dan diabetes,”ujarnya.
Lebih lanjut, Setiap tahun, lebih dari 20,5 juta orang meninggal dunia akibat serangan jantung, stroke dan gagal jantung. Sebagian besar kematian ini terjadi di negara berpenghasilan rendah dan menengah, di mana akses terhadap pencegahan dan pengobatan sering kali terbatas.
“Berbagai Cara Menjaga Kesehatan Jantung terdapat beberapa cara merawat jantung agar tetap sehat yang bisa dilakukan dengan mudah, mulai dari rutin berolahraga, menghindari kebiasaan duduk terlalu lama, tidak merokok dan menjauhi paparan asap rokok, mengonsumsi makanan yang mengandung omega-3, tidur yang cukup, hingga mengelola stres sebaik mungkin,”ucapnya.
Masih kata dr Nurullah, Untuk warga Jember bagian Barat dan Selatan, apabila membutuhkan pemeriksaan dan pengobatan seputar jantung dapat berkunjung ke RSD Balung.
“Kami memiliki dokter spesialis jantung dr. Ratna Pancasari, Sp.JP yang berpraktik pada hari Selasa jam 14.40 17.00 WIB dan hari Rabu jam 07.00 11.00 WIB. Ayo bergerak, sehatkan jantungmu,”tuturnya.