Bitung, LENSANUSANTARA.CO.ID – wakil Walikota Bitung Hengky Honandar SE, jabat ketua PELTI Kota Bitung periode 2021-2026, kepercayaan itu di berikan langsung oleh para komunitas dan club tenis lapangan.
Hengky Honandar bersama sejumlah pengurus lainya dilantik langsung oleh ketua pelti provinsi sulut
Joseph Stefanus Kopalit dilapangan tenis kantor walikota bitung pada jumat 18 maret 2022.
Pada kesempatan itu Hengky mengucapkan banyak terimakasih kepada para komunitas dan club tenis lapangan di Kota Bitung yang sudah mempercayakan saya menjadi ketua.
“Teman-teman pengurus mari kita bersama-sama membangun dan mengukir prestasi tenis lapangan” ucap Hengky
Hengky juga menyampaikan beberapa program yang akan di lakukan, yakni program latihan dan turnamen tenis di kota bitung
termasuk melakukan konsolidasi kepengurusan hingga meningkatkan kualitas Atlit Junior.
“Untuk meningkatkan kualitas atlit tenis lapangan di Kota Bitung, butuh bimbingan para senior di pengurus PELTI pengprov Sulut. Prestasi atlit harus meningkat seiring dengan program pembinaan”, Ujar Wawali
Pada kesempatan yang sama, Ketua pelti propinsi sulut Josep Kopalit berharap, pengurus pelti bitung dapat menjalankan tugasnya untuk selalu menaati anggaran dasar dan anggaran rumah tangga pelti.
Dapat menjalankan secara tanggung
jawab dan dapat mengembangkan pelti untuk mengorbitkan Atlit-atlit yang dapat membawa nama harum dalam pengembangan olah raga tenis disulut bahkan bisa sampai ke tingkat nasiaonal. Ucap josep
Berikut nama-nama pengurus pelti Kota Bitung melalui lampiran surat dari pengurus pelti pengprov sulut,
Nomor 04/pelti-Sulut/Bitung/XI 2021 tanggal 24 November 2021.
- Pelindung Penasehat .Ir Maurits Mantiri. MM
2.Pembina I Ketut Sudana
Adolvos Dongalemba SE
Alexander B.L Sitorus MM
Rian Riko S.SOS
Pengurus Harian : Ketua Hengky Hoanandar SE
-Wakil ketua 1 : Drs. Peby Maringka
Wakil ketua 2 : Weenas C.H Luntungan,SH. MH
Sekretaris : Suhardal Umar
Wakil sekretaris : Agus Santoso
Bendahara : Suwarno Sumanti
Wakil bendahara : Ronald Maramis
Humas 1. Rocky David, S.Sos.
2. Junus Mamahit
organisasi/litbang
- Robby Paulus.
- Hendrianto Soetanto
Pembinaan
- Alram Pontolaeng.
- Safrudin poli
Pertandingan dan prestasi
- Robert Winokan.
- Simon Bawangun.
Turut hadir pada acara pelantikan Pelti, Asisten 1 Sekda kota bitung, Julius Markus Ondang,SPD, M.Si, Dandim 1310/Bitung, Letkol ARM. Yoki Efriandi, M.Han., Wadanyonmarhanlan bitung, Mayor Marinir, Agus Handoyo serta sejumlah pengurus koni bitung diantaranya Basmi Said, Masri Kereh dan sekretaris, Terry Pandoh serta jajaran dari Dinas olahraga Pemkot Bitung. (Cax)