BeritaReligi

Wabub Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW dan Sekaligus Menyaksikan Peresmian TPA

×

Wabub Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW dan Sekaligus Menyaksikan Peresmian TPA

Sebarkan artikel ini

Tanggamus, LENSANUSANTARA.CO.ID – Wakil Bupati Tanggamus Hi. AM. Syafi’i, menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah, sekaligus menyaksikan Peresmian Gedung Tempat Pendidikan Alquran (TPA) Al Fathonah, di Pekon Margodadiutara, Kecamatan Sumberejo, Rabu (3/11/2021).

Example 300x600

Wabup AM. Syafi’i, dalam sambutannya berharap peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, dapat dijadikan sebagai momentum meningkatkan kasih sayang, mengutamakan kebenaran, mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi serta menjunjung tinggi toleransi.

“Semoga kita dapat menjadi umat yang selalu bisa mencontoh suri tauladan Nabi Muhammad dan lebih bisa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan rasulnya,” harap Wabup.

Kemudian dengan diresmikannya Gedung TPA Al Fathonah, Wabup berharap TPA tidak hanya menjadi tempat mengajarkan Alqur’an kepada anak anak sejak usia dini. Namun juga memahami dan mengamalkan isi dan kandungan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.

Adapun hadir sebagai penceramah dalam kegiatan tersebut, yakni penceramah kondang asal Yogyakarta, Ustadz Wijayanto.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Ketua TP PKK Tanggamus Hj. Sri Nilawati Syafi’i, Ketua MUI Sumberejo Gus Mukim, Pendiri dan Pengasuh TPA Al Fathonah Hi. Suprapto, Pimpinan Pondok Pesantren Darul Ulum Margoyoso.


KH. Ahmad Fadholi, Pimpinan Pondok Pesantren Bahrul Ulum Margodadi KH. Hidayatul Mustofa, Pimpinan Ponpes Kalimasodo Pekon Margoyoso Kyai Badri, Camat Sumberejo Pardi, serta Uspika Kecamatan Sumberejo. (Sujanak)

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.

Tinggalkan Balasan