BeritaKesehatanTNI

Lindungi Tenaga Medis Dari Covid-19, 100 Face Shield Produksi Kodam XII/Tpr Diserahkan Ke RS. Antonius

×

Lindungi Tenaga Medis Dari Covid-19, 100 Face Shield Produksi Kodam XII/Tpr Diserahkan Ke RS. Antonius

Sebarkan artikel ini

Pontianak, Selasa (31/3/20) – Keikutsertaan Kodam XII/Tanjungpura dalam menangani wabah Covid-19 di wilayah Provinsi Kalimantan Barat. Kodam XII/Tpr melalui Paldam XII/Tpr menyerahkan bantuan 100 Face Shield (Pelindung Wajah) kepada Rumah Sakit Antonius Pontianak guna membantu keamanan perawat atau tenaga medis dalam penanganan pasien yang terkena virus corona (Covid-19). Pada kesempatan tersebut Kapaldam XII/Tpr Kolonel Cpl Octovianus Oskar E. S.I.P., menyerahkan langsung kepada dr. Petrus Junianto Hasibuan, Sp.PD.

Kapaldam XII/Tpr Kolonel Cpl Octovianus Oskar E. S.I.P., mengatakan, penyerahan face shield yang di buat oleh Kodam XII/Tpr melalui Paldam XII/Tpr, guna membantu pemerintah untuk memutus mata rantai Covid-19 serta memberikan keamanan kepada perawat atau tenaga medis sebagai garda terdepan penanganan wabah Covid-19, hal ini untuk melindungi terkena wabah Covid-19.

Example 300x600

Dikatakan juga, face shield yang diserahkan dapat memberikan rasa aman dan melindungi perawat atau tenaga medis yang sedang melaksanakan tugas penanganan Covid-19.

“Alat ini sangat dibutuhkan untuk para perawat, dan saat ini sudah sangat susah ditemukan dipasaran apalagi didaerah Pontianak,” ujar Kapaldam.

Sementara itu, dr. Petrus Junianto Hasibuan, Sp.PD., mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Kodam XII/Tpr yang telah memberikan bantuan alat pelindung diri Face Shield kepada tenaga medis di RS Antonius.

“Kami memang membutuhkan face Shield karena yang kita gunakan saat ini kaca mata dan masker tetapi masih terbuka, dengan adanya face Shield semuanya bisa tertahan, nantinya pakai baju pelindung di bawahnya. Ini sangat membantu untuk melindungi daerah yg paling berbahaya diantaranya mata, hidung dan mulut, semoga kerjasamanya ini akan berlanjut tidak hanya sampai disini,” ungkap dr. Petrus. 

**) IIkuti berita terbaru Lensa Nusantara di Google News klik disini dan jangan lupa di follow.

Tinggalkan Balasan